Jangan Langsung ke Salon, Rambut Lepek dan Ketombe Bisa Diatasi Dengan Modal Buah Nanas, Jangan Ragu Lagi

By Marcel Mariana, Sabtu, 26 Februari 2022 | 15:10 WIB
Atasi rambut lepek dan ketombe dengan nanas (kompas)

Sajiansedap.com -  Apakah anda salah satu yang sudah merawat rambut dengan benar?

Biasanya masalah rambut yang sering dialami adalah rambut berketombe dan rambut lepek.

2 masalah ini tentu saja membuat setiap orang jadi tidak percaya diri dalam beraktivitas.

Biasanya cara cepat adalah perawatan rambut di salon.

Perawatan ke salon tentu memakan biaya besar.

Coba saja anda coba cara alami mulai sekarang.

Dijamin irit uang banyak deh!

Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.

Jangan sampai anda tidak tahu ya!

Baca Juga: Baru Tahu Sekarang! Ternyata Ada Cara Kupas Nanas Tanpa Bikin Tangan Luka, Tukang Rujak Bisa Kagum

Buah Nanas Untuk Kesehatan Rambut

Bahan alami tersebut adalah nanas.

Jika biasanya nanas dikonsumsi sebagai vitamin bagi tubuh, ternyata nanas juga akan membuat rambut kita sehat lho.

Hasilnya, mengonsumsi nanas secara rutin bisa membuat rambut bebas ketombe.

Manfaat nanas untuk atasi ketombe dan rambut lepek ini bisa dibuktikan sesegera mungkin.

Mengutip dari Style Craze, nanas kaya akan kandungan vitamin B1, B2, B3, B5, B6, dan C, juga mangan, tembaga, kalium, betakaroten, asam folat, dan serat.

Sehingga dari berbagai kandungan tersebut, banyak sekali manfaat kesehatan yang didapat dari kandungan nutrisi tersebut, di antaranya untuk mengatasi sembelit, nyeri menstruasi, flu, cacingan, serta menjaga kesehatan mata, gigi, ginjal, jantung, tekanan darah, hingga tulang.

Selain mengatasi rambut ketombe dan rambut lepek, berikut adalah berbagai manfaat nanas untuk kesehatan rambut.

Baca Juga: Pantas Nenek Depan Rumah Masih Segar Bugar, Ternyata Saat Muda Rajin Makan Buah Nanas, Satu Komplek Sampai Ikutan Coba!

1. Mencegah rontok

Nanas kaya akan vitamin yang larut dalam air, yaitu vitamin C, yang merupakan elemen penting dalam mencegah kerontokan rambut.

Sedangkan vitamin B1 dan B6 membantu mengurangi kerontokan rambut, mencegah dehidrasi, menambah kelembutan, dan mengatur produksi sebum.

Nanas juga mengandung antioksidan yang mampu membantu tubuh memulihkan diri dan memperbaiki jaringan, sekaligus menyerap zat besi.

Makanlah nanas segar atau minum jus nanas untuk mendapatkan manfaat kesehatan dari vitamin C dan mencegah rambut rontok.

2. Menebalkan rambut

Konsentrat dari nanas diketahui memiliki kemampuan untuk menebalkan rambut.

Senyawa kimia yang terdapat dalam buah berwarna kuning keemasan ini mampu memperkaya folikel rambut dengan memberikan suplemen-suplemen penting.

Hasilnya, elastisitas dan ketebalan rambut pun meningkat, sehingga tidak mudah patah dan rontok.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

 Baca Juga: Bukannya Dibuang, Wanita Ini Malah Gosokkan Kulit Nanas ke Rambutnya, Hasilnya Malah Bikin Sekeluarga Takjub

3. Menyehatkan kulit kepala

Bromelain adalah enzim antioksidatif yang memiliki kemampuan melawan berbagai peradangan pada kulit, seperti jerawat, eczema, psoriasis, dermatitis, dan rosacea.

Mengonsumsi nanas dapat membantu mengatasi jamur penyebab ketombe dan infeksi pada kulit kepala yang memicu kerontokan.

Ada pun vitamin A-nya mampu menjaga agar rambut tetap lembut dan bersinar.

Untuk menggunakan nanas sebagai obat antiketombe dan rambut rontok, begini caranya.

Kupas kulit nanas yang matang, kemudian parut hingga lembut.

Gosokkan parutan nanas ke kulit kepala di mana tumbuh ketombe.

Diamkan semalam, lalu cuci rambut anda hingga bersih esok harinya.

Lakukan setiap malam sampai ketombenya hilang.

Baca Juga: Coba Tahu Dari Kemarin, Sepotong Buah Nanas Bisa Buat Daging Bisa Selembut Tahu, Begini Caranya

Telur untuk Perawatan Rambut

Selama ini, putih telur memang lebih dikenal sebagai bahan untuk memasak.

Padahal, dibalik itu, putih telur bisa dimanfaatkan untuk keperluan lainnya lo.

Salah satunya untuk perawatan rambut.

Ya, melansir dari Medical News Today, berikut ini beberapa manfaat telur untuk rambut:

Mengatasi kerontokan

Putih telur mengandung banyak protein di dalamnya.

Maka dari itu, bahan alami ini bisa menguatkan akar rambut, sehingga rambut Anda menjadi tidak mudah patah.

Baca Juga: Untung Ikuti Saran Mertua, Sebelum Masak Daging, Coba Balur Dulu Daging dengan Soda Kue, Siap-siap Kaget Lihat Hasilnya Ketika Matang

Mencegah rambut pecah-pecah

Dengan menggunakan putih telur secara rutin, rambut Anda akan tumbuh sehat.

Selain itu, ujung rambut yang biasanya mudah pecah-pecah juga tidak akan terjadi lagi.

Membuat rambut bercahaya

Dengan banyaknya nutrisi pada putih telur, nantinya rambut Anda akan lebih bercahaya tanpa perlu lagi melakukan perawatan.

Nah, untuk mendapatkan khasiat putih telur untuk rambut, Anda cukup melakukan beberapa langkah ini.

Akan tetapi, sediakan juga minyak zaitun ya agar manfaatnya lebih terasa.

Campurkan satu sendok makan minyak zaitun dan satu putih telur.

Aduk hingga merata dengan blender.

Oleskan campuran kedua bahan tersebut pada helai rambut dan diamkan selama 15 menit.

Jika sudah, bilas rambut hingga bersih menggunakan air dingin.

Baca Juga: Asam Urat Bisa Lari dari Tubuh, Kuncinya Cuma Gunakan Kunyit yang DIolah Jadi Begini, Tiru Sekarang!

Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Manfaat Nanas Sangat Ajaib Untuk Atasi Ketombe dan Rambut Lepek karena Minyak, Ikuti Caranya