SajianSedap.com - Sambal hijau ala Padang memang khas banget.
Rasanya tak terlalu pedas, tapi aroma dan gurihnya paling juara.
Makanya, makan nasi padang tanpa sambal hijau rasanya bagai kurang sedap.
Nah, Anda pencinta sambal hijau bisa banget mencoba trik membuatnya berikut ini, lo.
Dijamin, seisi rumah pasti ketagihan karena rasanya enak banget.
Yuk, kita simak.
1. Tidak Pakai Bawang Putih
Orang Padang jarang pakai bawang putih di bumbu balado mereka, lo.
Karena itu, untuk sambal hijau pun, mereka tidak menggunakan sama sekali bawang putih.
Bawang utama yang dipakai hanyalah bawang merah sehingga nantinya, rasa dan aroma cabai hijaulah yang akan lebih dominan.
Karena itu, penggunaan bawang merah pun cukup banyak.