Berawal Dari Keisengan, Wanita Ini Malah Kaget Setelah Tuangkan Minyak Kelapa dan Baking Soda Ke Kamar Mandi, Setelah 10 Menit Berasa Ada Di Kamar Mandi Hotel

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Sabtu, 26 Februari 2022 | 15:50 WIB
Tak sengaja siramkan minyak kelapa dan baking soda ke kamar mandi, hasilnya malah menakjubkan ()

SajianSedap.comMinyak kelapa adalah salah satu minyak dari tanaman yang sering digunakan dalam keseharian.

Minyak kelapa memang sudah terbukti sangat berkhasiat.

Orang-orang sering memanfaatkan minyak kelapa untuk menyuburkan rambut.

Selain itu, minyak kelapa juga dinilai bisa membuat kulit menjadi kencang.

Manfaat kesehatan lain seperti menyehatkan jantung dan mencegah diabetes juga bisa didapat dengan mengonsumsi minyak kelapa.

Tapi sangat jarang yang tahu kalau minyak kelapa bisa digunakan untuk membersihkan perbotan.

Apalagi kalau minyak kelapa dicampur dengan baking soda dan disiram di kamar mandi.

Dijamin Anda bakal heran dengan hasilnya.

Ada apa ya?

Baca Juga: Cuma 2 Kali Seminggu Usap Campuran Jahe dan Minyak Kelapa ke Rambut, Seumur Hidup Kita Gak Bakal Buang-buang Uang ke Salon Lagi

Minyak Kelapa dan Baking Soda untuk Membersihkan Kamar Mandi

Kamar mandi bisa bersih seketika hanya dengan menggunakan minyak kelapa dan baking soda

Anda tidak salah lagi, minyak kelapa juga bisa digunakan untuk membersihkan kamar mandi.

Dilansir dari Express UK, Anda bisa menggunakan minyak kelapa untuk membersihkan kamar mandi.

Minyak kelapa dapat menjadi bahan pembersih alami.

Selain itu, harganya juga lebih murah dan ramah lingkungan.

Anda bisa menggunakannya dengan baking soda.

Caranya sangat mudah.

Campurkan minyak kelapa dan baking soda.

Anda bisa mengaduknya hingga menjadi pasta.

Baca Juga: Wanita Ini Bikin Suami Takjub Cuma Karena Oles Minyak Kelapa ke Ketiak, Gak Nyangka Lihat Hasilnya, Wow Banget!

Setelah itu siramkan ke area kamar mandi yang kotor dan berjamur.

Diamkan setelah 10 menit.

Jika sudah, bersihkan dengan kain lembap.

Jangan kaget kalau kotoran dan jamur langsung rontok semua.

Manfaat Minyak Kelapa Lainnya

1. Mengusir serangga

Tak jarang serangga sering sekali masuk ke rumah.

Tentu hal ini sangat mengganggu.

Namun terkadang tak cukup hanya dengan pembasmi serangga saja.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Iseng-iseng Petik 8 Kembang Sepatu Lalu Dicampur Minyak Kelapa dam Usap ke Rambut, 15 Menit Kemudian Wanita ini Kaget Lihat Hasilnya di Cermin

Anda bisa menggunakan minyak kelapa.

Campurkan sedikit minyak kelapa dengan peppermint atau tea tree oil.

Pastikan keduanya tercampur merata.

Setelah itu semprotkan di dekat jendela dan di dapur.

Serangga nggak akan masuk rumah lagi deh.

2. Membuat perabot kayu bersih

Di rumah pasti Anda punya beberapa perabot kayu.

Sebut saja sofa dan meja.

Jika sudah terlalu lama, kayu akan terlihat kusam.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Alhamdulillah, Makan Nasi Tiap Hari Gak Bikin Gemuk Kalau Masaknya Ditambah Minyak ini, Bye-bye Diet Menyiksa

Nah agar kayu terlihat masih seperti baru, Anda bisa menggunakan minyak kelapa.

Oleskan minyak kelapa ke perabot secukupnya.

Minyak kelapa akan membuat perabot kayu menjadi seperti baru lagi.

Hal ini juga berlaku untuk perabot yang terbuat dari kulit.

Minyak kelapa akan membuat bahan dari kulit menjadi bersih.

Selain itu, minyak kelapa juga dapat membersihkan perabotan dari bakteri.

Wah ternyata banyak sekali ya manfaat minyak kelapa.

Pantas saja ibu-ibu sering menyimpannya di rumah.

Sase Lovers juga harus coba ya.

Artikel ini pernah tayang di Express UK dengan judul Coconut oil hacks: The 9 things you can do with coconut oil

Baca Juga: Waduh! Masih Banyak Yang Salah, Luka Bakar Melepuh Justru Jangan Dipakaikan Minyak Kelapa, Bisa Bikin Kulit Alami Hal Mengerikan Ini