Hentikan Anggap Remeh! Diabetes Bisa Diusir dari Tubuh Cuma Dengan Rutin Makan Talas Rebus, Ahli Ungkap Fakta yang Bikin Kita Melongo!

By Ulfa, Sabtu, 5 Maret 2022 | 09:25 WIB
Diabetes ternyata bisa diatasi dengan makan talas rebus (Linda)

Kadar gula darah yang terlalu tinggi, berisiko menyebabkan resistensi insulin.

Apabila tidak terkontrol, gula darah yang tinggi tersebut bisa menyebabkan penyakit diabetes.

Penyakit diabetes yang tidak diobati bisa menimbulkan berbagai komplikasi berbahaya, seperti kerusakan retina mata yang dapat menyebabkan kebutaan, penyakit jantung, stroke, gagal ginjal, dan daya tahan tubuh yang lemah.

Bagi pasien diabetes, makanan yang mereka konsumsi bisa sangat memengaruhi kondisi kesehatan.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Harganya Tak Semahal Obat Pelangsing, Ini Jadinya Kalau Kita Rutin Makan Talas Rebus, Wanita ini Sampai Pangling Lihat Pantulannya di Kaca!

Salah satu makanan yang bisa jadi sumber karbohidrat dan energi yang cocok bagi penderita diabetes adalah talas.

"Talas menjadi istimewa karena indeks glikemiknya yang rendah yakni di bawah 55.

Artinya talas baik untuk dikonsumsi bagi penderita diabetes," ucap pakar gizi Institut Pertanian Bogor, Prof. Ir. Ahmad Sulaeman.

Indeks glikemik merupakan angka pada makanan yang mengandung karbohidrat dan dampaknya terhadap gula darah.

Ketika angka indeks glikemik tinggi, makanan tersebut tidak dianjurkan bagi pasien diabetes.

"Talas memang mengandung karbohidrat, tetapi ia tidak akan langsung berubah menjadi gula dalam tubuh.

Itu yang membuatnya baik dikonsumsi penderita diabetes," jelas Ahmad dikutip dari nakita.grid.id

Tak hanya itu, talas juga ternyata mengandung protein walaupun sedikit.

Yang penting lagi, harganya yang relatif murah tidak mengurangi beragam manfaatnya. (*)

Artikel ini telah tayang di health.grid.id dengan judul Jangan Remehkan Talas, Ternyata Sangat Baik Untuk Penderita Diabetes

Baca Juga: Mulai Besok Pagi Ganti Sarapan Pakai Talas Kukus, Dianggap Sepele Awalnya Tapi Efeknya Bisa Bikin Rumah Jarang ke Dokter