SajianSedap.com - Siapa bilang tahu adalah makanan paling sehat di dunia?
Ya, tahu dipercaya rendah kalori dan memiliki banyak vitamin untuk tubuh.
Karena itu, konsumsi tahu merajalela dimana-mana.
Namun, pada kondisi tubuh tertentu tahu ternyata bisa jadi racun.
Bukan kandungan tahunya, tapi reaksi tubuh kita terhadap tahu itu sendiri.
Efeknya bahkan bisa sampai menyebabkan sakit yang teramat sangat.
Anda yang selama ini belum tahu pun harus catat supaya gak kena efek samping dari tahu ini.
Yuk, cari tahu kondisi tubuh apa yang sebaiknya tidak mengonsumsi tahu.
Baca lengkapnya dulu ya.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Tahu Tak Selamanya AmanMeski dianggap bergizi, beberapa makanan ternyata tidak boleh dimakan secara berlebihan oleh penderita asam urat.Melansir Health Line seperti dikutip dari Kompas.com, dalam banyak kasus, penyebab pasti penyakit asam urat atau hiperurisemia tidak diketahui.Dokter percaya kondisi itu mungkin terjadi karena kombinasi faktor keturunan, hormonal, dan makanan.Nah, melansir Buku Menu dan Resep untuk Penderita Asam Urat (2008) oleh Rita Ramayulis, DCN, M.Kes dan Ir. Trina Astuti, MPS., makanan sehari-hari lebih kurang mengandung 600-1.000 mg purin setiap harinya.Pada seseorang yang memiliki faktor risiko penyakit asam urat atau pada kasus penderita asam urat, kandungan purin pada makanan sebaiknya dibatasi kira-kira 100-150 mg.
Namun, kalau diolah dengan cara digoreng atau ditambahkan bahan lain seperti garam, tahu bisa berubah jadi mengandung purin tinggi. Karena itu, penderita asam urat sangat disarankan untuk tidak mengonsumsi tahu dan tempe sebagai olahan dari kacang kedelai itu sendiri.
Ramuan Sereh dan Daun Salam untuk Asam Urat
Mendengat sereh dan daun salam, Anda pasti teringat dengan bumbu dapur. Tidak heran, kedua bahan tersebut kerap dijadikan penyedap masakan.
Fakta lainnya, sereh dan daun salam juga umum digunakan sebagai bahan obat herbal.
Melansir dari Grid.id, sereh bermanfaat mengeluarkan racun di dalam tubuh dan menurunkan kadar asam urat.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Daun salam mengandung vitamin C dan A, serta folat yang bermanfaat menurunkan kadar asam urat tinggi.
Bila Anda ingin merasakan manfaatnya, Anda cukup sediakan dua batang sereh segar, 10 lembar daun salam, dan air 700 cc.
Anda rebus semua bahan sampai mendidih dan menyisahkan 200 cc air.
Anda dinginkan kemudian saring.
Anda minum air rebusan sereh dengan daun salam dua kali sehari masing-masing satu gelas.
Dalam seminggu, efeknya akan langsung terasa.
Dijamin, nyeri karena asam urat juga akan berkurang drastis.