Jika rambutmu sangat panjang, terapkan di beberapa bagian dan oleskan minyak sedikit demi sedikit sampai menutupi seluruh rambut.
Selanjutnya, tutupi rambutmu menggunakan topi atau handuk, biarkan minyak zaitun bekerja semalaman.
Saat pagi sisir rambut dan cuci sampai bersih.
4. Garam
Garam yang dikombinasikan dengan cuka adalah ramuan ampuh untuk menyingkirkan kutu rambut.
Kamu butuh ½ cangkir garam (100 g) dan ½ cangkir cuka (125 ml).
Campur garam dengan cuka sampai tercampur rata.
Kemudian, oleskan ke rambut sampai seluruh kepala tertutup.
Tutp kepala dengan plastik atau handuk dan biarkan bekerja semalaman.
Keesokan harinya, cuci rambut.
Perhatikan agar ramuan tersebut tidak terkena mata karena dapat menyebabkan masalah yang serius.
Artikel ini telah tayang di intisari.grid.id dengan judul Jengkel dengan Kutu Rambut? Musnahkan dengan Bahan-bahan Alami Berikut