Wika Salim pun alami efek samping dari pil diet tersebut.
Wanita 29 tahun itu mengaku alami seperti kesulitan BAB, hingga tubuhnya lemas karena kekurangan cairan.
"Aku pernah ada di titik itu, bahkan sampai masuk rumah sakit. Sampai akhirnya aku stop lah konsumsi obat diet," ucapnya.
Akhirnya, Wika Salim pun rajin minum teh pelangsing untuk turunkan berat badan.
"Ya aku rasain sehatnya dapet, slimnya dapet. Ini bukan yang sekali terus ilang," ungkap Wika Salim.
Walaupun ampuh, Wika Salim juga tak lupa untuk olahraga rutin supaya dietnya berhasil.
Olahraganya pun cukup mudah dan bisa dilakukan di rumah.
Olahraga Wika Salim, turun 5kg tanpa terasa
Selama PPKM, Wika Salim menghabiskan waktu di rumah dengan berolahraga.
Ia mengaku tidak melakukan diet khusus, hanya berolahraga rutin seperti biasa.
Namun siapa sangka, berat badannya pun turun 5kg tanpa Ia sadari.