SajianSedap.com - Resep Kalio Telur ini rasanya enak banget, dan juga mudah dibuat.
Itu dia yang membuat Resep Kalio Telur enak ini jadi salah satu menu sahur andalan ibu rumah tangga.
Jika tak ingin repot untuk menghadirkan menu sahur besok, bisa banget mencontek Resep Kalio Telur enak ini.
Baca Juga: Resep Telur Goreng Bersaus, Menu Sahur Kilat Untuk Di Akhir Pekan
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:6 butir telur rebus, kupas, kerat-kerat3 lembar daun jeruk, sobek-sobek2 batang serai, memarkan5/4 sendok teh garam3/4 sendok teh gula1/4 sendok teh merica400 ml santan dari 1/2 butir kelapa2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:3 buah cabai merah besar6 butir bawang merah3 siung bawang putih1 sendok teh ketumbar3 cm kunyit1 cm jahe1 cm lengkuas
Cara Membuat Kalio Telur:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai sampai harum.
2. Tambahkan telur, garam, gula, dan merica. Aduk rata.
3. Tuangkan santan. Masak sambil diaduk hingga meresap.