Gak Cukup Kalau Cuma Minum Obat Saja, Inilah 3 Cara Cepat Meredakan Asam Lambung yang Kambuh Mendadak

By Marcel Mariana, Senin, 11 April 2022 | 02:40 WIB
cara atasi asam lambung yang kumat mendadak (Kompas)

Sajiansedap.com - Ketika mendengar kata asam lambung tentu jadi hal yang menakutkan.

Jika akhirnya menyerang tubuh akan sangat mengganggu aktivitas anda.

Biasanya cara cepat mengatasinya adalah dengan minum obat.

Namun ada baiknya anda hentikan untuk bergantung pada obat ya.

Karena kurang baik untuk kesehatan tubuh kita.

GERD (Gastro Esophageal Reflux Disease) merupakan kondisi yang terjadi saat asam lambung naik kembali ke saluran yang menghubungkan antara mulut dan perut yaitu kerongkongan/esofagus.

Menurut artikel GridHEALTH.id (10/2/2022) sebelumnya, hal tersebut diakibatkan oleh melemahnya katup atau sfingter pada esofagus bagian bawah.

Kondisi ini mengakibatkan makanan, minuman, serta asam lambung dapat mengalir kembali ke esofagus.

Berikut ini cara mengatasi GERD yang benar dan tepat.

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Cara Atasi GERD

Sebelum minum obat asam lambung, pastikan untuk berkonsultasi ke dokter.

Sebab beberapa obat dapat berinteraksi dengan obat lainnya.

Gejala GERD umumnya bisa sembuh selang beberapa jam setelah minum obat.

Namun jika ingin mempercepat proses penyembuhan, ada beberapa cara cepat yang bisa kita lakukan.

Dilansir dari healhline (25/10/2019), berikut 3 cara cepat meredakan gejala GERD setelah mengonsumsi obat asam lambung.

1. Longgarkan pakaian

Tekanan pada perut dapat memicu naiknya asam lambung.

Untuk itu, pertolongan pertama saat asam lambung naik karena GERD perlu menghilangkan segala tekanan pada perut.

Saat penyakit kumat, segera longgarkan ikat pinggang, kait celana, baju, atau apa pun yang membuat penderita makin merasa sesak.

Baca Juga: Perihnya Bikin Susah Tidur, Asam Lambung Ternyata Bisa Reda Pakai Daun Kemangi, Begini Aturannya Kalau Mau Dikonsumsi

2. Berdiri tegak

Posisi tubuh tertentu terkadang bisa memicu asam lambung naik yang menyebabkan GERD.

Posisi yang tidak pas atau kurang nyaman dapat memberikan tekanan pada sfingter esofagus bagian bawah.

Bagian tubuh ini berupa otot berbentuk cincin yang mengontrol asam lambung agar tidak naik ke kerongkongan.

Pertolongan pertama GERD juga perlu melibatkan perubahan posisi tubuh yang lebih tegak untuk mengurangi tekanan pada sfingter esofagus.

Jika saat asam lambung kambuh penderita sedang berbaring, coba posisi duduk atau berdiri.

Apabila posisi penderita saat asam lambung kumat sudah berdiri, coba tegakkan postur tubuh untuk berdiri lebih tegak.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

 Baca Juga: Baru Hari Pertama Puasa Asam Lambung Langsung Naik, Segera Pijat Bagian Kaki ini, Sembuh Total Tanpa Perlu Minum Obat

3. Mengunyah permen karet

Penelitian pada 2014 membuktikan, mengunyah permen karet dapat membantu mengatasi asam lambung naik.

Mengunyah permen karet dapat merangsang produksi air liur dan menelan.

Cara alami ini dapat meredakan gejala asam lambung naik dengan jalan mengencerkan dan membersihkan asam lambung dari kerongkongan.

Itulah cara cepat mengatasi gejala GERD selain minum obat asam lambung.

Pepaya untuk Menyembuhkan Asam Lambung

Buah pepaya menyediakan beragam nutrisi penting untuk tubuh.

Melansir Medical News Today, satu buah pepaya berukuran sedang bisa mencukupi 224 persen kebutuhan vitamin C per hari.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Asam Lambung Naik Bisa Putus Seketika Cuma Modal Makan Tahu yang Diolah Seperti Ini, Lebih Manjur dari Minum Obat!

Selain vitamin C, pepaya juga mengandung vitamin A, E, K, folat, mineral magnesium, tembaga, antioksidan beta-karoten, lutein, zeaxanthin, dan likopen, kalsium, dan potasium.

Pepaya termasuk buah dengan kadar asam rendah, sehingga bisa dikonsumsi penderita penyakit asam lambung.

Manfaat pepaya untuk asam lambung Melansir Good Housekeeping, asam lambung bisa kambuh saat penderitanya mengonsumsi gorengan, makanan berpengawet, pedas, asam, kafein, sampai obat-obatan tertentu.

Menjaga gaya hidup sehat dengan menghindari pantangan sekaligus memilih asupan tinggi protein nabati.

Selain itu, rajin mengonsumsi buah dan sayur bisa membantu mengatasi asam lambung secara alami.

Salah satu sayur dan buah untuk penderita asam lambung adalah pepaya.

Enzim papain dalam pepaya dapat membantu melancarkan pencernaan.

Baca Juga: Jangan Terus Gonta-ganti Obat, Mending Coba Atasi Asam Lambung yang Kambuh dengan Jahe, Pil yang Sering Diinum ini Jadi Gak Berguna Lagi

Ahli gizi pendiri Top Balance Nutrition AS, Maria Bella, M.S., R.D menjelaskan, enzim dan serat dalam pepaya bisa mengurangi gejala asam lambung naik seperti panas hebat di perut atas sampai dada (heartburn).

Ahli farmasi sekaligus penulis buku The People’s Pharmacy, Joe Graedon, lewat situs resminya mengulas manfaat pepaya untuk mengatasi asam lambung telah dikenal sejak ratusan tahun.

Graedon menyebut, studi di The British Medical Journal tertanggal 3 April 1886 mengulas temuan Dr. George Herschell yang memberikan jus pepaya kepada 12 pasiennya.

Dr Herschell memberikan gambaran, pasiennya memiliki keluhan nyeri lambung parah dan asam lambung gampang naik setelah makan.

Dari hasil penelitiannya, setelah diberi jus pepaya 10 pasien gejala penyakit asam lambungnya sembuh total, satu pasien melaporkan kondisinya lumayan, dan satu pasien tidak merasa kondisinya membaik.

Baca Juga: Tiap Pagi Tersiksa Karena Tahan Sakit Asam Lambung, Wanita Ini Coba Ikuti Saran Mertua Minum Jus Mentimun, Seminggu Coba Langsung Rasakan Efek Luar Biasa

Artikel telah ditayangkan di gridhealth dengan judul, Selain Minum Obat Asam Lambung, Ini 3 Cara Cepat Meredakan GERD