Kue Kering Lebaran yang Tak Pernah Sepi Penggemar, Resep Coconut & Palm Sugar yang Manis Dan Gurih Ini

By Dwi, Minggu, 24 April 2022 | 12:00 WIB
Resep Coconut & Palm Sugar, Kue Kering Lebaran yang Selalu Ditunggu Disantap (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Coconut & Palm Sugar, kue kering renyah yang manis dan gurih ini salah satu kue kering lebaran yang tak pernah sepi penggemarnya.

Bahkan untuk membuat Resep Coconut & Palm Sugar ini tidak sulit, sehingga bisa dicoba dibuat oleh pemula sekalipun.

Yuk, segera masukkan Resep Coconut & Palm Sugar ke dalam list kue kering lebaran tahun ini.

Baca Juga: Resep Putri Salju Melon Wijen Enak, Resep Kue Kering Lebaran yang Lembut Dan Lumer Di Mulut

Waktu: 45 Menit

Sajian: 410 Gram

Bahan:50 gram margarin100 gram mentega tawar dingin50 gram gula tepung75 gram gula palem, haluskan1/4 sendok teh garam1 kuning telur30 gram kelapa kering150 gram tepung terigu protein sedang1/2 sendok teh baking powder50 gram kelapa kering untuk pelapis

Cara membuat Coconut & Palm Sugar:

1. Kocok margarin, mentega tawar, gula tepung, gula palem, dan garam 4 menit. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.

2. Masukkan kelapa kering. Aduk rata.

3. Tambahkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.

4. Bulatkan adonan dengan sendok. Gulingkan di atas kelapa kering. Letakkan di atas loyang yang dioles margarin.

5. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 25 menit sampai matang. 

Baca Juga: Resep Choco Mix Nut Cookies Enak, Kue Kering Lebaran Dengan Taburan Kismis Dan Kacang Mede!

 Baca Juga: Resep Kuker Cokelat Mede Enak, Kue Kering Lebaran yang Bisa Dibuat Dekat Dengan Lebaran

 Baca Juga: Resep Kastengel Havermut Cornflake Enak, Kue Kering Wajib Untuk Merayakan Momen Hari Raya

 Baca Juga: Resep Nastar Berempah Enak, Kue Kering Lebaran yang Seolah Tak Pernah Lekang Oleh Waktu

 Baca Juga: Resep Kue Kering Pisang Rice Crispy Enak, Kue Kering Lebaran Sederhana yang Masih Selalu Digemari