Kerak Termos Air Panas Rontok Tak Berbekas! Cukup Pakai Garam dan Es Batu, Begini Triknya Kalau Mau Nyoba

By Idam Rosyda, Kamis, 28 April 2022 | 14:25 WIB
menghilangkan kerak di termos (pixabay/Håkan Stigson dan pexels/Tara Winstead)

SajianSedap.com - Di dapur Anda pasti ada temors untuk menyimpan air panas bukan?

Ya termos merupakan salah satu alat rumah tangga yang hampir dimiliki di rumah.

Tak hanya untuk menyimpan air panas, termos juga kerap digunakan untuk menyimpan minuman dingin.

Termos berfungsi agar masa simpan air panas atau air dingin lebih lama, sehingga Anda tidak melulu harus merebus air atau menyimpan es.

Seperti kebanyakan alat rumah tangga lain, jika termos digunkaan biasanya akan muncul kerak atau kotoran pada termos.

Jika tidak dibersihkan, kerak pada termos ini akan makin menebal.

Alhasil, air yang Anda simpan mudah berbau tidak sedap.

Bahkan, kotorannya bisa saja membuat air Anda menjadi keruh.

Untuk menghilangkannya tak perlu sikat, karena Anda bisa memakai garam dan es baru.

Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights

Cara Membersihkan Kerak Termos

Seperti dilansir dari Love to Know, botol termos stainless steel memiliki kekurangan, yakni menimbulkan bau tak sedap ketika air di dalamnya tidak dibersihkan dengan tepat.