Nangka bubur dan nangka salak. Hindari membeli nangka bubur, sesuai namanya, nangka ini mudah sekali hancur dan jadi bubur.Sebaliknya, nangka salak lebih cocok diolah jadi masakan karena berdaging tebal dan tidak banyak berserat.Hanya saja, nangka salak lebih keras sehingga butuh cara tepat untuk membuatnya jadi empuk.2. Kunci Nangka Empuk dan Bumbu MeresapSebelum diolah, bersihkan dulu nangka dari getahnya.Buang bagian yang kecokelatan.
Bagian ini sudah terkena getah sehingga tidak enak jika dimakan.
Jangan lupa juga untuk memotong nangka sesuai dengan kebutuhan.Nangka muda harus Anda rebus sebanyak dua kali.Pertama, nangka muda harus Anda rebus dalam air mendidih sampai setengah matang.Proses ini akan menghilangkan getah pada nangka.Kira-kira sekitar 30 menit.Setelah itu, nangka baru direbus kembali dalam bumbu.Rebus sampai empuk betul dan bumbu meresap.Proses ini biasanya butuh waktu yang lama.Inilah yang jadi kunci nangka empuk dan bumbu meresap.
Bagi sebagian orang, nangka muda akan makin enak jika dipanaskan berulang kali.Nangka akan semakin empuk, legit dan bumbu meresap.Hal ini berlaku untuk gudeg misalnya.Tapi, untuk gulai nangka, Anda sebaiknya menambahkan lagi sedikit air saat memanaskannya.Tujuannya supaya gulai nangka tetap berkuah dan tidak kering.
Nah berrikut ini resep membuat sayur gulai nangka yang bisa Anda buat di rumah.
Bahan:
- 400 gram nangka, potong-potong
- 100 gram daging tetelan
- 5 butir bawang merah, diiris
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 batang serai, diambil putihnya, memarkan
- 1 lembar daun kunyit, diikat
- 1 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok makan merica bubuk
- 1 sendok teh gula pasir
- 1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1/2 sendok makan air asam jawa (dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air)
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabai merah keriting
- 2 sendok teh ketumbar
- 1/4 sendok teh jintan
- 1/4 sendok teh adas manis
Cara Membuat Gulai Nangka:
1. Rebus daging tetelan dalam 500 ml air sampai empuk. Angkat dan ukur 300 ml air kaldunya. Tambahkan air menjadi 700 ml. Masukkan nangka. Rebus sampai setengah matang.