Jangan Kebelet Mau Sehat! Air Kelapa Yang Diminum Seperti Ini Justru Datangkan PETAKA, Semua Orang Wajib Waspada

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Senin, 9 Mei 2022 | 08:25 WIB
Bahaya minum air kelapa (Halodoc)

SajianSedap.comAir kelapa memang dikenal sebagai minuman yang menyehatkan.

Selain segar, air kelapa punya banyak manfaat untuk tubuh.

Jika diminum setelah berolahraga, air kelapa bisa mengembalikan cairan tubuh dengan cepat.

Air kelapa terutama kelapa hijau juga dikenal sebagai obat untuk mengatasi alergi dan keracunan.

Khasiat dari air kelapa memang sudah tidak diragukan lagi.

Namun Anda mulai sekarang harus berhati-hati ketika minum air kelapa.

Jika dikonsumsi sembarangan, air kelapa malah bisa mendatangkan petaka.

Padahal semua orang terbiasa minum air kelapa begitu saja.

Kok bisa ya seperti itu?

Baca Juga: Minum Air Kelapa Nutrisinya Baik, Tapi Maaf untuk Orang dengan Kondisi Ini Sebaiknya Jangan Berlebihan, Bisa Sebabkan Bahaya

Diminum oleh Penderita Penyakit Ginjal

Orang dengan penyakit ginjal dilarang minum air kelapa

Pernahkah Anda mendengar air kelapa bagus untuk batu ginjal?

Yap, memang air kelapa baik untuk penderita batu ginjal.

Bahkan jika masih tahap awal, air kelapa dapat membantu memecah batu.

Namun ternyata hal ini tidak berlaku untuk semua penyakit ginjal.

Seperti yang dilansir dari Stylecraze, orang dengan penyakit ginjal seperti gagal ginjal justru harus pantang minum air kelapa.

Hal ini karena kelapa punya kadar potasium yang tinggi.

Zat ini akan memperberat kerja ginjal dan memperburuk kondisinya.

Karena itu, Anda yang menderita gagal ginjal jangan sampai minum air kelapa ya.

Baca Juga: Baru Satu Gigitan Langsung Mropol, Begini Cara Masak Daging Sisa Lebaran Agar 'Selembut Tahu', Bisa Hemat Gas Berbulan-bulan

Orang dengan Tekanan Darah Rendah

Anda menderita darah rendah?

Sebaiknya mulai sekarang jangan sering-sering minum air kelapa ya.

Memang air kelapa baik untuk menurunkan tekanan darah bagi penderita hipertensi.

Namun Anda yang punya tekanan darah rendah justru sebaliknya.

Air kelapa akan membuat tekanan darah jadi terlalu rendah.

Hal ini akan berdampak buruk bagi Anda.

Orang yang akan Menjalani Operasi

Sekarang ini operasi bukalah sesuatu yang menakutkan.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Dari Muda Sering Banget Cuci Muka Pakai Air Kelapa, Saat Tua Nanti Bisa Sujud Syukur Karena Kulit Wajah Alami Hal Luar Biasa Ini

Bahkan operasi bisa dianggap sebagai tindakan medis yang wajar.

Karena itu, banyak sekali jenis operasi yang bisa dilakukan oleh dokter.

Nah biasanya sebelum operasi, Anda akan disarankan untuk pantang makan atau minum tertentu.

Salah satunya adalah air kelapa.

Air kelapa akan membuat aliran darah menjadi lebih deras dan cepat dari biasanya.

Hal ini tentu berbahaya saat operasi.

Karena itu, Anda yang akan menjalani operasi pantang minum air kelapa.

Biasanya dokter menyarankan minimal 2 minggu sebelum operasi.

Nah itu dia orang yang dilarang minum air kelapa dan kalau Sase Lovers termasuk salah satunya, Anda harus waspada ya.

Artikel ini pernah tayang di Stylecraze dengan judul 10 Health Benefits Of Coconut Water, Nutrition, & Side Effects

Baca Juga: Rugi Kalau Ragu-Ragu! Cuma Minum Campuran Air Kelapa dan Timun Bisa Berikan Perubahan Luar Biasa Terutama Untuk Gigi