SajianSedap.com - Kenapa orang takut makan daging dan santan kalau usia mulai tua?Jawabannya sudah pasti alasannya karena takut kolesterol naik.Ya, kolesterol memang bisa banget naik karena makanan sehari-hari, lo.Tapi, kita pun bisa menurunkan kolesterol dengan makanan sehari-hari juga.Salah satunya adalah jus mentimun.Gimana caranya? Yuk , langsung kita simak.Jus Mentimun Untuk KolesterolJus mentimun menurunkan kolesterol tinggi Sayuran hijau mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk tumbuh.Melansir dari Healthline.com, mentimun efektif membantu menurunkan kolesterol tinggi.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Alasannya mentimun kaya akan potasium, mangan, vitamin K, dan C.Selain itu, mentimun memiliki kandungan air yang tinggi, sehingga membuat tubuh tetap terhidrasi.Tidak hanya menurunkan kolesterol, jus mentimun juga bisa menjaga serta meningkatkan kesehatan sistem pencernaan, memelihara fungsi ginjal, dan mengurangi peradangan pada sel-sel kulit.Bila bosan mengonsumsi jus mentimun saban hari, Anda bisa menambahkan beberapa jenis buah dan sayuran.Berikut resep kreasi jus mentimun penurun kolesterol yang dilansir dari steptohealth.com.1. Seledri, apel, dan mentimunAnda siapkan tiga buah apel, dua batang seledri, dan tiga perempat bagian mentimun segar.Anda cuci semua bahan sampai bersih lalu kupas dan potong kecil-kecil.Anda campur semua bahan dan haluskan dengan blender.
Anda minum jus tersebut pagi hari saat perut kosong.Anda bisa mengosumsi jus segar ini selama satu minggu.2. Nanas, parsley, seledri, dan mentimunAnda sediakan satu tangkai parsley, satu batang seledri, satu buah mentimun, dan dua iris nanas segar.Anda cuci semua bahan sampai bersih lalu masuk dan haluskan dengan blender.Anda minum jus segar tersebut di pagi hari.Tahu Bisa Turunkan Kolesterol
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Ada kabar germbira nih untuk Saselovers penggemar tahu!Salah satu menu favorit yang kerap hadir dalam sepiring siomay ternyata punya manfaat dahsyat untuk kesehatan tubuh.Menu tersebut adalah tahu kukus, salah satu makanan olahan kedelai.Sedari dulu, kedelai memang dikenal tinggi serat.Selain itu, proses kukus yang gunakan nol minyak pun membuat tahu kukus minim lemak.Manfaat ini makin terasa jika tahu kukus dikonsumsi saat makan malam, pengganti panganan berat.Salah satu manfaatnya adalah menurunkan kolesterol jahat.Beragam olahan kedelai termasuk tahu, bisa menjadi pilihan pengganti protein hewani yang cenderung meningkatkan kadar kolesterol.Tubuh tidak akan kehilangan asupan protein namun tidak juga meningkatkan kolesterol dalam tubuh.
Tahu juga memiliki kandungan asam lemak jenuh yang lebih rendah dari pada daging.Selain itu, tahu juga memiliki kandungan lesitin dan asam linoleat, yang membantu mengatur metabolisme tubuh.Kadar kolesterol jahat yang tinggi dalam tubuh memicu penyakit fatal lain, seperti penyakit jantung koroner dan stroke.Kandungan zat besi pada tahu kukus juga berpotensi cegah anemia.