SajianSedap.com - Masalah selangkangan hitam bisa jadi momok besar setelah menikah, lo.
Soalnya, selangkangan yang hitam bisa membuat para istri kehilangan rasa percaya diri.
Selangkangan hitam juga seringkali bikin suami jadi kurang betah berlama-lama di ranjang.
Karena itu, sebagai wanita kita harus banget tahu rahasia bikin selangkangan jadi cerah kembali.
Caranya bisa pakai bahan alami nan murah yang ada di rumah.
Salah satunya adalah gula pasir dan minyak kelapa.
Yuk, bersama kita intip.
Cara Menghilangkan Warna Hitam di Selangkangan
Warna kulit di selangkangan hitam terkadang dianggap mengganggu penampilan bagi sebagian orang.
Perlu diketahui, bagian lipatan kulit seperti selangkangan wajar apabila warnanya lebih gelap dari bagian tubuh sekitarnya.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Kondisi ini disebabkan selangkangan dan area lipatan kulit menghasilkan lebih banyak zat melanin pewarna kulit (hiperpigmentasi) ketimbang bagian tubuh lainnya.
Biasanya, warna kulit di area seputar selangkangan hitam bakal menjalar sampai ke paha bagian dalam.
Sebelum mengulas beberapa cara memutihkannya, simak dulu beberapa kondisi atau masalah kesehatan yang bisa bikin area selangkangan semakin gelap.
Beberapa pengobatan ala rumahan, obat, krim, sampai perawatan medis bisa membantu memutihkan selangkangan hitam.
Berikut beberapa pilihan cara menghilangkan selangkangan hitam yang bisa dijajal:
1. Gel Lidah Buaya
Lidah buaya dapat membantu mengurangi area gelap di kulit, termasuk selangkangan.
Caranya, cukup oleskan gel atau lendir lidah buaya ke selangkangan.
2. Lulur dengan minyak kelapa dan perasan lemon
Campuran beberapa sendok minyak kelapa dan perasan setengah buah lemon bisa membantu mencerahkan sekaligus melembapkan kulit.
Gunakan campuran ini untuk lulur di selangkangan hitam. Biarkan 10 menit sebelum dibilas.
3. Angkat sel kulit mati dengan campuran gula, lemon, dan madu
Seminggu sekali atau dua kali, angkat sel kulit mati dengan scrub alami dari campuran gula, perasan lemon, dan madu.
Gosokkan perlahan scrub ini ke area selangkangan agar sel kulit mati yang menumpuk di sana bisa terangkat.
4. Gunakan scrub yogurt dan oatmeal
Cara menghilangkan selangkangan hitam secara alami lainnya yakni dengan menggunakan scrub dari campuran yogurt dan oatmeal.
Seperti scrub gula, campuran oatmeal juga bisa bantu mengangkat sel kult mati.
Timun untuk Mencerahkan Selangkangan
Anda pasti sudah tak asing dengan sayur yang satu ini.
Timun sangat mudah ditemui dimanapun.
Terlebih timun dijual dengan harga murah.
Biasanya kita akan memanfaatkan timun untuk lalapan.
Nggak hanya enak untuk lalapan, timun juga bisa menceragkan selangkangan lho.
Anda tinggal beli 1 buah mentimun di tukang sayur bisa bikin selangkangan yang hitam kembali cerah.
Bukan hanya cerah, mentimun juga berguna membuat kulit di sekitar selangkangan kembali kencang.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Tak hanya itu, mentimun juga bisa mengurangi iritasi di sekitar selangkangan.
Banyak banget ya manfaatya.
Tapi bagaimana cara menggunakannya?
Berikut cara membuat selangkangan hitam kembali cerah dengan timun melansir dari Tribunnews.com.
Bahan:
- Timun
- Madu
Cara membuat:
- Siapkan satu buah mentimun dan cuci bersih.
- Kemudian haluskan.
- Jika sudah halus, Anda bisa tambahkan sedikit madu
- Setelah itu aduk hingga rata.
- Oleskan di area selangkangan yang hitam serta diamkan selama 30 menit
- Lalu bilas lah dengan air hangat.
Selain cara tersebut, Anda juga bisa menggosok mentimun ke area selangkangan yang hitam.
Nah itu dia cara membuat selangkangan hitam kembali cerah dengan mentimun, mudah kan?
Jangan lupa dicoba ya.
Selamat mencoba di rumah, Sase Lovers.