Batang brokoli sering dibuang dan tidak dimanfaatkan lantaran mempunyai tekstur yang keras dan rasanya hambar.
Bagian batang brokoli ternyata juga banyak manfaatnya, seperti bagian bunganya, Saselovers!
Ternyata, berbagai nutrisi dan gizi penting tubuh berkumpul di batang brokoli, lo!
Misalnya, vitamin C, serat, juga kandungan glukorafanin, yaitu bentuk alami dari senyawa antikanker sulforafana.
Selain itu, mengonsumsi batang brokoli bisa memperlancar pencernaan karena serat yang cukup tinggi di bagian batangnya.
Baik untuk orang dengan diabetes
Bagi penderita diabetes, mengonsumsi batang brokoli juga baik, lo!
Hal ini karena batang brokoli dapat mengatur produksi insulin berlebih dalam tubuh.
Baca Juga: Resep Brokoli Cah Bawang Putih, Kreasi Menu Praktis yang Wajib Hadir Di Meja Makan
Selain itu, proses memasak brokoli juga tak kalah penting.
Supaya tak ada nutrisi yang rusak, sebaiknya Saselovers memasak brokoli tidak begitu lama dengan api sedang.
Dikutip dari Kompas.com, proses memasak yang terlalu lama dapat mengurangi vitamin C dan protein larut.