Jangan Sampai Kecolongan! 6 Jenis Makanan Ini Jangan Dipanaskan Lagi Kalau Masih Sayang Nyawa Satu Rumah

By Marcel Mariana, Senin, 30 Mei 2022 | 08:10 WIB
Bahaya panaskan 6 jenis makanan ini (Kompas)

1. Sayur Hijau

Sayur hijau adalah salah satu jenis makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan kembali.

Pada sayuran hijau terdapat banyak kandungan nitrat yang saat dipanaskan akan berubah menjadi zat karsinogenik.

Zat ini akan berbahaya bila tertelan oleh manusia. Bahkan kandungan zat tersebuat bisa meningkatkan risiko munculnya kanker.

Sayuran yang dipanaskan pun akan kehilangan banyak kandungan vitamin.

2. Kentang

Kentang bisa diolah menjadi sayur seperti sup dan lain sebagianya.

Namun, sebaiknya hindari memanaskan makanan yang ada kentang di dalamnya.

Baca Juga: Amit-amit Sampai Kena Stroke, Mending Mulai Sekarang Rajin Kunyah Biji Labu, Dijamin Sampai Tua Bisa Hidup Bahagia!

Kentang yang dipanaskan akan kehilangan nilai gizi.

Bahkan, kentang yang dipanaskan dan dibiarkan dalam suhu ruangan terlalu lama bisa memiliki kandungan racun.

Orang yang keracunan kentang akan merasakan mual dan rasa tidak nyaman pada perut.