SajianSedap.com - Keripik kentang jadi salah satu camilan favorit banyak orang, bahkan bisa saja termasuk Anda.
Rasa gurih dan renyah kentang saat digigit, membuat camilan satu ini begitu laris.
Apalagi keripik kentang bisa dengan mudah Anda beli di warung atau minimarket terdekat.
Namun lama kelamaan, mengonsumsi keripik kentang kemasan tentu tidak baik bukan?
Nah, jika Anda ingin membuat keripik kentang di rumah yang renyah dan tidak mlempem, ternyata ada caranya loh.
Anda bisa membuat keripik kentang rumahan Anda mirip keripik kentang kemasan yang renyah saat digigit.
Ternyata salah satu kuncinya ada pada cara pengolahan sebelum digoreng.
Lalu seperti apa cara membuat keripik kentang renyah di rumah?
Berikut informasi lengkapnya dari Sajian Sedap.
Tips Membuat Keripik Kentang yang Renyah
Membuat keripik kentang di rumah tentu adalah pilihan yang jauh lebih menyehatkan dibandingkan dengan membelinya di toko.