SajianSedap.com – Hampir setiap hari kita makan bayam.
Biasanya bayam akan diolah menjadi berbagai macam hidangan seperti bening bayam.
Sayur bayam memang snagat sehat jika kita konsumsi.
Namun di balik manfaatnya, bayam juga bisa berbahaya bagi tubuh lho.
Terutama bagi Anda yang mempunyai penyakit ini.
Bukannya sehat, Anda malah bisa jatuh sakit.
Mulai sekarang jangan sembarangan lagi ya.
Mau tahu apa saja orang yang tidak boleh mengonsumsi bayam?
Simak terus artikel ini ya.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Batu Ginjal
Faktanya, bayam yang dikonsumsi berlebihan dapat menimbulkan beberapa dampak yang tidak diinginkan lo.
Efek samping ini juga dipicu oleh tingginya kadar asam oksalat dan purin dalam bayam.
Untuk itu, Anda harus membatasi asupan bayam setiap harinya.
Paling tidak satu mangkuk dalam jumlah sedang aman untuk semua orang, seperti yang dilansir dari Tasting Table.
Namun, hal ini pengecualian bagi orang dengan kondisi tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan terkait.
Mengonsumsi bayam secara berlebihan dapat meningkatkan potensi pembentukan batu ginjal.
Hal ini disebabkan karena adanya kandungan oksalat.
Batu ini terbentuk karena peningkatan kandungan oksalat dalam urine. Adapun jenis batu ginjal yang paling umum adalah batu kalsium oksalat.
Baca Juga: Resep Bayam Siram Daging Lada Hitam Ini Pasti Jadi Menu Kesukaan Seisi Rumah Saat Makan Malam
Merebus bayam dapat mengurangi konsentrasi oksalat sampai batas tertentu.
Tidak hanya itu, menggabungkan makanan berbasis kalsium dengan bayam juga dapat mencegah pembentukan batu.
Namun Anda yang sudah punya batu ginjal harap waspada.
Sebab bayam bisa saja memperburuk kondisi kesehatan Anda.
Asam Urat
Bayam memiliki kandungan purin yang cukup tinggi.
Adanya kandungan dapat memperparah kondisi seperti asam urat dan nyeri sendi.
Jadi Anda yang memiliki kondisi sebaiknya konsumsi bayam harus dibatasi mulai sekarang.
Apalagi jika asam urat sedang kambung, tolong jangan makan bayam dulu ya.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Orang yang Sedang Minum Obat Pengencer Darah
Orang yang sedang mengonsumsi obat-obatan pengencer darah untuk mencegah timbulnya stroke sebaiknya membatasi konsumsi bayam secara berlebihan.
Pasalnya, bayam mengandung vitamin K tingkat tinggi.
Mineral ini akan mengurangi efektivitas pengencer darah.
Terutama, pada bayam yang dimasak memiliki kadar vitamin K yang lebih tinggi karena panas meningkatkan penyerapan nutrisi.
Menghambat Penyerapan Mineral
Ada beberapa penelitian bahwa asupan makanan kaya oksalat dapat menghambat penyerapan mineral.
Oksalat dalam bayam juga dapat menghambat penyerapan mineral seperti kalsium.
Bayam juga dianggap mengganggu fungsi tiroid karena mengandung senyawa tertentu yang disebut goitrogen.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Modalnya Hanya Mengoleskan Pepaya Muda ke Kulit, Dijamin Jerawat Hilang dalam Waktu SIingkat, Kandungan Ini Penyebabnya