Sajiansedap.com - Setiap orang ketika berada di pasar pasti tidak asing dengan lada.
Harga lada di pasar juga murah meriah.
Jadi tidak heran dibeli banyak untuk stok di rumah.
Kehadiran lada bisa memberikan cita rasa yang lebih enak untuk masakan.
Namun yang belum banyak orang tahu adalah khasiat lada untuk turunkan berat badan.
Bagi anda yang sedang menjalankan diet mending beralih dengan lada saja.
Cara olahnya juga tidak susah kok.
Penasaran seperti apa?
Mari kita simak bersama ulasan lengkapnya.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Cara Membuat Air Lada
- Masukkan dua gelas air minum dalam panci, tambahkan 2 sendok teh bubuk lada.
- Didihkan air, tambahkan sedikit garam dan satu atau dua kelopak mawar juga.
- Saring air setelah matang dan konsumsi saat masih panas.
- Anda juga bisa minum air ini ketika dingin atau hangat.
Dilansir dari Boldsky, berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda harus minum 1 gelas air lada ini dua kali sehari, setiap hari:
Mari kita simak bersama-sama.
1. Mencegah Sembelit
Sembelit adalah masalah umum yang pernah dihadapi semua orang.
Untuk mencegah sembelit, Anda harus minum air sehat ini dua kali sehari.
Ini akan membantu melunakkan feses.
2. Memberi Energi
Air lada sehat untuk diminum di musim panas.
Saat Anda mengeluarkan keringat dan kehilangan energi, air lada membantu mengembalikan energi Anda kembali ke titik awal.
3. Mencegah Dehidrasi
Dehidrasi datang dengan banyak masalah kesehatan lainnya.
Ketika Anda mengalami dehidrasi, organ perlahan mulai kehilangan kekuatannya.
Dehidrasi dapat dicegah jika Anda minum air lada ini sekali di pagi hari dan sekali sebelum tidur.
4. Membantu Menurunkan Berat Badan
Untuk menurunkan berat badan, solusi terbaik yang bisa Anda gunakan adalah air lada.
Karena minuman ini bersifat pedas, tubuh Anda akan dapat membakar lebih banyak kalori dalam waktu yang lebih sedikit.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
5. Membatasi Ngidam
Mengidam membuat Anda menambah berat badan, oleh karena itu, perlu untuk membatasi keinginan itu dengan bantuan air lada.
Karena minuman ini mengandung rempah-rempah yakni lada, ini membantu menghentikan keinginan makan dalam waktu singkat.
6. Baik untuk Tulang
Menderita tulang rapuh, minum air lada dua kali dalam sehari.
Air ini dapat melindungi tulang seiring bertambahnya usia.
7. Meningkatkan Metabolisme dan Kekebalan Tubuh
Air lada sehat untuk metabolisme dan kekebalan tubuh, jadi pastikan Anda memanfaatkan minuman ini setiap hari.
Lada Hitam Bisa Mengusir Hama
Dilansir dari Home Guides SF Gate, lada hitam juga dapat bermanfaat untuk tanaman.
Biasanya, pemilik kebun menggunakan lada hitam sebagai pestisida alami.
Berikut beberapa manfaat lada hitam untuk tanaman yang perlu diketahui.
1. Sebagai pestisida alami
Lada hitam melindungi tanaman dengan membunuh atau mengusir berbagai hama.
Sebuah studi oleh mahasiswa doktoral Ian Scott dari departemen biologi University of Ottawa, Kanada menunjukkan bahwa lada efektif pada serangga seperti lalat dan ulat.
Lada bekerja dalam waktu 24 jam dan bahkan lebih efektif daripada beberapa pestisida sintetis.
Lada memiliki banyak keunggulan dibandingkan kebanyakan insektisida sintetik karena tidak mencemari air tanah, membahayakan manusia atau hewan lain, dan serangga tidak mengembangkan resistensi terhadapnya.
Baca Juga: Semua Orang Bisa Membuat Resep Capcay Goreng Lada Hitam Seenak Resto Dengan Resep Ini!
2. Sebagai antibakteri alami tanaman
Tanaman menghadapi berbagai macam penyakit yang berasal dari bakteri.
Lada hitam adalah agen antibakteri alami, bekerja melawan sejumlah infeksi jamur dan bakteri.
Campurkan lada ke dalam tanah tanaman, dan bakteri akan lebih sulit tumbuh baik di dalam tanah maupun di atas tanaman.
Tanaman akan menyerap senyawa lada hitam, memberikan perlindungan lebih lanjut.
Gunakan pada tanaman yang melawan infeksi bakteri dan sebagai tindakan pencegahan.
3. Perlindungan terhadap hewan peliharaan
Jika Anda mengalami kesulitan dengan anjing, kucing atau hewan lain yang kerap merusak tanaman Anda, lada hitam dapat memberikan pilihan yang aman, sederhana dan murah.
Banyak hewan tidak menyukai rasa atau bau lada hitam.
Jika Anda menyemprot daun dengan larutan lada hitam atau memercikkannya, kemungkinan besar hewan akan menjauhi tanaman tersebut.
Anda mungkin hanya perlu melakukannya beberapa kali sebelum mereka belajar, dan kemudian Anda dapat menghentikan latihannya.
Ini juga dapat bekerja pada tanaman luar sebagai risiko dari hewan liar.