Setengah Tahun Bakal Awet, Kalau Simpan Bawang Putih Kupas dengan Trik Ini, Emak-emak Bisa Irit Uang Belanja

By Idam Rosyda, Selasa, 28 Juni 2022 | 08:10 WIB
cara menyimpan bawang kupas agar bisa awet hingga setengah tahu atau 6 bulan (pexels/postchiangmai01)

SajianSedap.com - Bawang putih jadi salah satu bumbu dasar masakan yang digunakan hampir semua olahan masakan.

Bawang putih memberikan aroma sekaligus rasa gurih pada makanan.

Tidak heran jika penggunaannya begitu penting, terutama olahan masakan nusantara.

Bawang putih sendiri juga jadi salah satu rempah atau bumbu dapur yang bisa disimpan lama.

Sehingga para ibu-ibu kerap membeli bawang putih ini dalam jumlah banyak.

Selain itu, untuk menghemat waktu, sebagian ibu rumah tangga juga kerap mengupasnya lalu menyimpannya di dalam kulkas.

Tapi alih-alih awet, terkadang bawang putih kupas mudah sekali busuk.

Nah agar hal ini tidak terjadi, rupanya ada trik yang bisa Anda lakukan agar bawang putih kupas Anda bisa awet lama.

Berikut ulasan lengkapnya untuk Anda.

Baca Juga: Mending Tahan Dulu Minum Pilnya! Coba Potongan Bawang Putih Cemplungkan ke Air Lalu Minum saat Perut Kosong, Siap-siap Berat Badan Bisa Anjlok Cepat

Cara Menyimpan Bawang Putih Kupas

Untuk menyimpan bawang putih kupas memang tak bisa asal simpan.

Alih-alih awet, bawang putih Anda bisa mudah busuk karena proses oksidasi.

Cara menyimpan bawang putih kupas memang sedikit berbeda dengan bawang utuh.

Sebab bawang putih kupas mudah berjamur dan berubah warna menjadi kebiruan.

Walau begitu bawang putih pun bisa disimpan untuk stok bumbu dapur. 

1. Simpan dalam cuka

Ada cara menyimpan bawang putih kupas agar tahan lama.

Caranya yakni dengan menyimpannya di cuka, baik cuka anggur atau cuka putih.

Baca Juga: Dapat Saran dari Mertua, Malam Ini Coba Taruh 3 Butir Bawang Putih di Kamar Mandi, Jangan Kaget Lihat Hewan Menjijikkan Ini Tak Pernah Muncul Lagi

Bawang putih yang disimpan di cuka dapat diletakkan di suhu kamar ataupun di kulkas.

Jika ingin mempertahankan aromanya, buang bawang putih yang mulai berjamur agar tak menyebar ke umbi lainnya.

2. Simpan di wadah kedap udara

Bawang putih yang sudah dikupas sebaiknya disimpan dalam wadah kedap udara atau kantung zip lock.

Kemudian, simpan wadah tersebut di kulkas agar tahan lama. 

Walau mungkin kehilangan aromanya, tapi bawang putih kupas biasanya dapat bertahan hingga satu minggu. 

3. Bekukan di freezer

Jika ingin lebih awet bawang putih kupas dapat dicincang lalu disimpan di freezer.

Tempatkan bawang putih cincang di nampan es batu supaya lebih mudah diambil.

Baca Juga: Belajar dari Raffi Ahmad yang Sempat Mengidap Kolesterol Tinggi, Ternyata Bumbu Dapur Ini Bisa Jadi Obatnya, Bapak-bapak Cobain Deh

Cara ini dapat membuatnya bertahan hingga enam bulan.

Apabila tak ingin repot bisa juga disimpan di freezer dalam bentuk utuh.

Nah dengan menjaga kualitas bawnag putih Anda, tentunya rasa makanan olahan Anda bisa tetap nikmat.

Anda juga bisa menggunakan bawang putih ini untuk membuat membuat minyak bawang.

Cara Membuat Minyak Bawang

Bagi penggemar olahan bakmi jawa atau mi ayam, minyak bawang putih adalah salah satu bumbu penting yang membuat hasil makanan menjadi enak.

Bahkan, bumbu ini bisa membuat makanan menjadi gurih tanpa micin.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Untung Dikasih Tahu Mertua, Beras Bakal Bebas Kutu dan Bau Apek Hingga Berbulan-bulan Cuma Modal Letakkan 2 Butir Bumbu Dapur Ini, Ibu-ibu Coba deh

Tapi sekarang Anda bisa membuatnya sendiri kok di rumah.

Menurut Executive Chef di APREZ Catering & AMUZ Gourmet Restaurant Stefu Santoso mengutip Kompas.com, minyak bawang putih juga berfungsi membuat mi tidak lengket.

Anda bisa membuat sendiri minyak bawang putih untuk bekal membuat mi atau bakmi favorit di rumah.

Cara membuat minyak bawang ini hanya membutuhkan dua bahan utama.

Yang pertama adalah minyak goreng sebanyak 240 ml dan bawang 1 bonggol bawang putih, kupas dan cincang kasar

Cara membuatnya pun cukup mudah.

Pertama panaskan minyak dalam wajan dengan api besar.

Setelah sekitar 1 menit, masukkan bawang putih cincang.

Kecilkan api jadi sedang.

Baca Juga: Coba Oles Bawang Putih ke Punggung dan Diamkan 30 Menit, Setelah Dibilas Malah Syok Lihat Hasilnya, Ada Apa?

Aduk bawang putih sesekali.

Pastikan bawang putih mengeluarkan gelembung.

Goreng sampai bawang putih menjadi coklat keemasan.

Kalau sudah matang, masukkan minyak bawang putih ke dalam stoples atau wadah bertutup yang tahan panas.

Tapi ada satu tips dari Chef Stefu untuk membuat minyak bawang ini jadi gurih tanpa micin.

Bawang putih akan terus mengalami proses masak selama terkena minyak panas.

Anda dapat matikan kompor sebelum bawang putih berubah warna terlalu coklat.

Letakkan dulu bawang di atas loyang berlapis kertas roti. Minyak taruh di mangkuk.

Saat minyak mulai dingin, bisa campur kembali dengan bawang putih goreng.

Baru simpan dalam stoples kaca. Minyak bawang putih pun siap digunakan kapan saja.

Bahan tambahan yang membuat minyak bawang bhisa guruih, Chef Stefu menyarankan untuk menambahkan kecap asin secukupnya pada minyak bawang.

Hasilnya bisa membuat minyak bawang menjadi gurih tanpa micin.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 3 Cara Simpan Bawang Putih Kupas, Awet hingga 6 Bulan

Baca Juga: Coba Tempel Kain yang Dibasahi dengan Bawang Putih Ke Kaki Sebelum Tidur, Jangan Kaget Bangun Pagi Terjadi Hal Luar Biasa