Tiap Hari Jualan Belum Tentu Habis, Pedagang Bongkar Cara Simpan Tahu Supaya Awet dan Tidak Asam sampai Berminggu-minggu, Cuma Pakai 1 Cara Sederhana Ini

By Virny Apriliyanty, Kamis, 30 Juni 2022 | 10:50 WIB
Cara menyimpan tahu mudah sekali asal kita sudah tahu tips yang satu ini (Kitchn)

SajianSedap.com - Anda pencinta tahu harus membaca artikel ini sampai selesai.

Soalnya, ternyata ada trik menyimpan tahu tetap awet, lo.

Ya, selama ini tahu memang dianggap tak bisa disimpan lama.

Biasanya, perubahan rasa menjadi asam adalah yang pertama terjadi.

Kalau sudah asam, tahu tentu tak bisa digunakan lagi.

Tapi, kita bisa memperpanjang usia siampan tahu dengan melakukan trik sederhana ini.

Dijamin, tahu bisa tahan bahkan sampai berminggu-minggu, lo.

Yuk, segera coba di rumah.

Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights

Rebus Dulu Tahu Sebelum Disimpan

Tahu yang tidak langsung diolah sebaiknya melalui beberapa proses sebelum disimpan dalam kulkas.

Yang paling utama, tahu harus direbus dulu untuk menghentikan proses fermentasinya.