Obat Menurunkan Kolesterol Secara Alami Ternyata Bisa dengan Daun Salam yang Sering Dipakai Buat Masak, Cara Raciknya Gampang Banget!

By Gusthia Sasky T, Kamis, 7 Juli 2022 | 17:25 WIB
Obat menurunkan kolesterol secara alami ternyata bisa menggunakan daun salam yang ada di rumah. (Kompas)

Dengan catatan, kita mengonsumsinya dengan cara yang benar.

Berikut daun-daunan yang efektif merontokkan kolesterol tinggi:

1. Daun salam

Daun salam mengandung flavonoid dan antioksidan yang bermanfaat mengontrol kadar kolesterol dalam darah.

Obat menurunkan kolesterol secara alami bisa dengan menggunakan daun salam.

Untuk mendapatkan manfaatnya, kita cukup menyediakan 15-20 lembar daun salam dan 100 gram kulit polong kacang tanah.

Cuci bersih semua bahan lalu rebus dengan 800 ml air sampai mendidih dan menyisahkan 400 ml air.

Minum air rebusan daun salam tersebut 2-3 kali sehari.

Baca Juga: Manfaat Daun Bidara untuk Mengobati Kolesterol, Obat Dokter Kalah Jauh

2. Daun jati belanda

Berdasarkan buku berjudul Ramuan Herbal Penurun Kolesterol, daun jati belanda efektif menurunkan kolesterol bila dikonsumsi secara rutin.

Asal tahu saja, daun jati belanda mengandung flavonoid, alkaloid, saponin, asam folat, damar, sterol, dan tanin.