SajianSedap.com - Manfaat kencur untuk kesehatan sudah tak diragukan lagi banyak orang.
Bahkan manfaat kencur untuk kesehatan sudah digunakan sejak nenek moyang dulu.
Kencur pun biasa menjadi campuran dalam membuat jamu ataupun masakan.
Tapi, pernahkan Anda makan kencur mentah?
Meski masih terasa asing bagi sebagian orang, tapi ada manfaat kencur mentah kalau kita rutin konsumsi setiap hari, loh!
Masa sih?
Manfaat Makan Kencur Mentah
Diketahui bahwa kencur sering jadi bahan alami untuk obati berbagai penyakit karena kencur mengandung banyak kandungan seperti minyak atsiri.
Minyak atsiri ini berupa sineol, asam metil kanil, asam sinamat, asam dasinat dan alkaloid.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Tak hanya dijadikan sebagai jamu atau tambahan dalam membuat sambal oncom, kita pun bisa makan kencur mentah, nih.
Bahkan untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang maksimal, mengonsumsi kencur mentah bisa dilakukan setiap hari.