Resep Bakwan Makaroni, Kreasi Camilan Tradisional yang Tampil Lebih Istimewa

By Dwi, Selasa, 26 Juli 2022 | 14:00 WIB
Resep Bakwan Makaroni, Camilan Tradisional Dengan Rasa Sedap Ini Wajib Dibuat Dalam Jumlah Banyak (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Bakwan Makaroni, camilan tradisional yang tampil dengan rasa dan isian yang lebih istimewa.

Kalau Resep Bakwan Makaroni enak ini sudah hadir untuk camilan di sore hari, keluarga pun jadi senang banget.

Nah, agar momen ngobrol bersama keluarga di sore hari jadi lebih istimewa, contek dan hadirkan Resep Bakwan Makaroni enak ini saja.

Baca Juga: Punya Stok Tahu Di Rumah? Coba Olah Dengan Resep Bakwan Tahu Enak Ini

Waktu: 30 Menit

Sajian: 14 Buah

Bahan:100 gram makaroni, direbus100 gram udang cincang kasar150 gram tepung terigu protein sedang1 sendok makan tepung sagu25 gram tepung beras200 ml air1 butir telur, kocok lepas1 buah cabai merah dibuang bijinya, dicincang halus1 batang daun bawang, iris halus1/8 sendok teh merica bubuk1 1/2 sendok teh garam1/2 sendok teh gula pasir

Bumbu Halus:5 butir bawang merah2 siung bawang putih1/2 sendok teh ketumbar bubuk

Cara Membuat Bakwan Makaroni:

1. Campur tepung terigu, tepung sagu, tepung beras, dan bumbu halus Aduk rata. Masukkan air dan telur. Aduk rata.

2. Tambahkan makaroni, udang,cabai merah, dan daun bawang. Aduk rata.

3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.