Namun, tidak sedikit orang yang memilih mengonsumsi obat herbal untuk menurunkan kadar asam urat tinggi.
Salah satu obat herbal yang bisa Anda konsumsi untuk mengatasi asam urata dalah daun suruhan.
Suruhan, tanaman liar yang banyak tumbuh di pinggir saluran air atau pinggir jalan bahkan hingga pekarangan rumah rupanya bisa jadi obat alami asam urat.
Suruhan merupakan tanaman semusim yang memiliki batang berbentuk bulat, lunak, dan kaya akan air.
Daun suruhan berbentuk bulat telur, melebar dengan ujung lancip.
Sedangkan, bunga suruhan berbentuk bulir, tersusun dalam ramkaian, dan berwarna hijau.
Melansir buku berjudul Atlas Tumbuhan Obat Indonesia, suruhan mengandung alkaloid, tanin, saponin, polifenol, kalsium oksalat, lemak, dan minyak atsiri.
Kandungan tersebutlah yang membuat suruhan efektif meredakan asam urat tinggi bila dikonsumsi secara rutin.
Melansir dari buku berjudul Atasi Asam Urat & Rematik ala Hembing, membuat obat herbal untuk asam urat dari suruhan cukup mudah.
Anda sediakan suruhan segar 30 gram dan ciplukan 30 gram.