Resep Bekal Cepat : Ternyata Membuat Bekal Istimewa Untuk Keluarga Tak Sulit, Kalau Meniru Resep Bola Nasi Daging Isi Ini!

By Dwi, Jumat, 29 Juli 2022 | 21:00 WIB
Resep Bola Nasi Daging Isi Enak Dan Mudah Dibuat, Layak Untuk Inspirasi Resep Bekal Cepat Besok (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep bekal cepat namun rasanya super enak bisa kita hadirkan dengan Resep Bola Nasi Daging Isi ini.

Ternyata, Resep Bola Nasi Daging Isi enak ini juga mudah dibuat, makanya layak masuk ke dalam resep bekal cepat untuk besok.

Agar keluarga tak bakal melewatkan menu sarapan atau makan siangnya, bisa banget kita tiru Resep Bola Nasi Daging Isi enak ini untuk ide resep bekal cepat besok.

Baca Juga: Para Istri Wajib Waspada, Jangan Lagi Bikin Bekal dengan Dibungkus Kertas Nasi Kalau Masih Sayang Suami

Waktu: 30 Menit

Sajian: 15 Buah

Bahan:3 siung bawang putih, cincang halus1 buah cabai merah besar, buang biji, dicincang kasar1 batang daun bawang, iris halus100 gram daging giling250 gram beras pulen cuci bersih1 1/4 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir300 ml kaldu ayam2 sendok makan margarin untuk menumis

Bahan Isi:150 gram brokoli, rebus8 butir telur puyuh, rebus2 buah sosis sapi, potong 4 bagian, tumis

Cara Membuat Bola Nasi Daging Isi:

1. Panaskan margarin. Masukkan bawang putih, cabai, dan daun bawang sambil diaduk sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan beras, garam, merica bubuk dan gula pasir. Aduk rata.

2. Tuang kaldu ayam. Aduk sampai meresap.

3. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang. Angkat