Caranya hampir sama dengan terapi cuka apel, yaitu mencampurkan sesendok kecil baking soda ke dalam segelas air.
Kemudian minum larutan tersebut hingga habis.
Meski citarasanya tak terasa nikmat, namun larutan ini dipercaya bisa menurunkan kadar asam pada lambung.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Asam Lambung Naik Bisa Picu Kanker
Melansir Healthline, kerongkongan adalah tabung panjang yang membawa makanan dari tenggorokan ke perut.
Ketika penderita mengalami refluks (gastroesophageal reflux disease atau GERD), asam lambung bisa naik dari perut ke kerongkongan.
Seiring berjalannya waktu, asam lambung dapat merusak jaringan kerongkongan dan memicu kanker kerongkongan.
Terdapat dua jenis kanker kerongkongan, yakni adenokarsinoma dan sel skuamosa.
Penyakit asam lambung naik (GERD) berpotensi meningkatkan risiko kanker kerongkongan jenis adenokarsinoma esofagus.
Menurut laman resmi American Cancer Society, peluang komplikasi GERD menjadi kanker adenokarsinoma esofagus cukup kecil.
Sebagian besar orang yang punya masalah asam lambung naik tidak berkembang menjadi kanker.
Namun, tidak ada salahnya setiap orang yang punya masalah lambung agar lebih waspada.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Asam Lambung Mengamuk? Redakan dengan Cara Alami Ini