Gak Perlu Digosok sama Sekali! Noda Gosong di Wajan Bisa Hilang Cuma dengan Direbus Pakai Bahan Dapur Ini, Gak Akan Bikin Lecet

By Virny Apriliyanty, Selasa, 30 Agustus 2022 | 11:25 WIB
Cara membersihkan wajan gosong tanpa membuatnya tergores berikut ini wajib diikuti (Dreamstime.com)

SajianSedap.com - Noda gosong di wajan memang mengesalkan.

Soalnya, noda ini bikin wajan jadi kelihatan kotor.

Kita pun bisa jadi malas masak karena kondisi wajan yang tidak maksimal, lo.

Saat dibersihkan, noda gosong ini juga butuh digosok kuat sehingga biasanya wajan malah jadi tergores.

Nah, sebenarnya kita bisa hilangkan noda gosong di wajan cuma dengan merebusnya.

Ya, coba deh ikuti tips ini dan pastinya noda gosong di wajan bisa hilang tanpa membuatnya tergores.

Cara Membersihkan Noda Gosong tanpa Bikin Panci Tergores

Noda gosong pada wajan bila dibiarkan lama-lama akan menebal dan sulit dibersihkan.

Biasanya, orang membersihkan noda gosong menggunakan penggosok khusus lalu mencuci bagian gosong pada wajan secara kuat.

Cara ini bisa membuat wajan jadi lecet dan cepat rusak.

Selain itu, cara menggosok wajan menggunakan alat penggosok untuk membersihkan noda gosong bisa menghabiskan tenaga.

Baca Juga: Sabun Cuci Piring Saja Nggak Cukup, Sisa Lemak dan Minyak yang Ada di Wajan Bersih Total dengan 2 Bahan Dapur Ini, Sekali Pakai Auto Bersih