Sering Dikira Makanan Ular, Tanaman Ini Ternyata Bisa Cegah Kanker Mematikan Serang Tubuh, Nyesel Selama Ini Dicabuti

By Idam Rosyda, Kamis, 1 September 2022 | 17:25 WIB
manfaat tanaman lempuyang yang kerap dikira makanan ular ternyata bisa mencegah kanker (tribun)

Manfaat Lempuyang untuk Kesehatan

Lempuyang atau juga dikenal dengan sebutan puyang, merupakan jenis rempah dari keluarga Zingiberaceae.Lempuyang sendiri sebenarnya memiliki tiga vareitas, yaitu lempuyang emprit atau pahit (Zingiber amaricanus BI), lempuyang wangi (Zingiber aromaticum Val), dan lempuyang gajah (Zingiber zerumber Sm).Perbedaan dari ketiga varietas tersebut dapat dibedakan dari segi tampilannya.Tanaman lempuyang emprit dan lempuyang gajah mungkin sekilas terlihat serupa.

Tapi, terdapat perbedaan dari segi ukuran.

manfaat lempuyang
Lempuyang gajah berukuran lebih besar sedangkan lempuyang wangi justru memiliki ukuran yang mirip seperti jahe.Itulah mengapa lempuyang wangi juga sering disebut sebagai wild ginger atau jahe liar.Manfaat lempuyang untuk kesehatan sendiri, tidak lain karena adanya berbagai senyawa bioaktif metabolit seperti alkaloid, saponin, flavanoid, polyphenol, dan essensial oil antara lain hemulene, caryophyllene, zingiberene, dan zerumbone.Selain itu, lempuyang juga memiliki kandungan berupa seskuiterpen, monoterpen, dan senyawa fenolik yang menjadi kandungan senyawa utama di dalam tanaman lempuyang.Untuk lebih jelasnya, berikut penjelasan manfaat lempuyang bagi tubuh.

Baca Juga: Bisa-bisa Mertua Ketagihan, Kalau Tahu Hilangkan Uban di Rambut Bisa Pakai Tanaman Depan Rumah Ini. Tanpa Semir Bisa Lenyap

1. Menghambat pertumbuhan sel kankerBerdasarkan penelitian para peneliti dari Kelompok Keilmuan Farmakologi-Farmasi Klinik, ITB, ekstrak etanol lempuyang wangi diketahui mempunyai potensi sebagai antikanker.Hal ini berkat kandungan senyawa zarumbone dalam rimpang lempuyangwangi. Zerumbone merupakan senyawa terpenoid yang memiliki aktivitas sebagai antioksidan dan antiinflamasi.Dari penelitian tersebut, lempuyang adalah salah satu tumbuhan herbalyang memiliki senyawa aktif dan sangat dibutuhkan oleh penderitakanker.

Selain itu, keberadaannya juga mampu mencegah sel kanker untuk menggerogoti tubuh.2. AntimikrobaManfaat lempuyang lainnya karena kandungan Terpinen-4-ol yang dapat menyebabkan kematian mikroba.Mikroba yang terpengaruh oleh kandungan itu antara lain Escherichia coli, Klebsiella pneumoniae, Salmonella typhi dan Shigella flexneri.Dari daftar di atas Anda pasti kenal dengan Bakteri E. coli yang menyebabkan beberapa penyakit seperti anemia dan gagal ginjal.

Artikel ini akan berlanjut setelah video berikut ini:

Baca Juga: Lihat Tukang Kebun Sering Taburkan Ampas Kelapa, Gak Nyangka Tanaman Cabainya Malah Selalu Panen Tiap Minggu, Kok Bisa?

Selain itu, bakteri ini pun dapat menyebabkan infeksi kandung kemih dan jenis infeksi lainnya.3. Dapat meredakan demamDemam pada anak-anak dapat menyebabkan kejang-kejang apabila tidak diatasi.Untuk itu, Anda bisa memakai lempuyang sebagai obat tradisional penghilang panas karena kandungan anti kejangnya.Kandungan paracetamol di dalam rempah ini juga menghadirkan manfaat sebagai obat demam.Manfaat lempuyang bisa Anda dapatkan dengan menghaluskan 15 gram rimpang lempuyang gajah dan 30 gram krokot, lalu rebus dengan 300 ml air sampai mendidih.Setelah itu Anda bisa saring air rebusan dan minum selagi hangat. Kamu cukup minum ramuan ini sehari sekali.4. Mengatasi rematikRematik dapat diatasi dengan lempuyang. Untuk mendapatkan khasiat ini, biasanya lempuyang akan dicampur dengan cabe jawa.Anda juga bisa coba dengan menumbuk halus lempuyang emprit lalu menambahkannya dengan minyak kelapa. Setelah itu, balurkan pada bagian tubuh yang sakit.5. Anti inflamasiManfaat lempuyang untuk kesehatan ini berdasarkan hasil penelitian yang diterbitkan oleh Universitas Kristen Indonesia.

Secara alami, tubuh memiliki respon alami ketika akan menyembuhkan diri dari infeksi, luka, dan iritasi.Adanya peradangan ketika proses penyembuhan tersebut merupakan mekanisme pertahanan tubuh.