Sayang Banget Kalau Dibuang, Lebih Baik Simpan Nasi Sisa Kemarin dengan Cara Seperti Ini, Hasilnya Malah Makin Enak Lho

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 7 September 2022 | 11:10 WIB
Nasi sisa kemarin bisa jadi lebih enak kalau disimpan dengan cara ini (Intisari Online)

1. Didinginkan Terlebih Dahulu

Nasi sisa kemarin bisa didinginkan terlebih dahulu agar lebih awet dan enak

Cara ini pasti Sase Lovers sudah tidak asing lagi.

Pasalnya cara ini biasa dilakukan untuk membuat nasi goreng.

Nah mendinginkan nasi juga bisa dipakai untuk mengawetkan nasi lho seperti yang dilansir dari Southern Living.

Biasanya nasi sisa akan ada sedikit kandungan air yang membuat nasi lembek.

Air inilah yang harus dihilangkan terlebih dahulu.

Mendinginkan nasi akan membuatnya awet dan terhindar dari pembusukan.

Bakteri yang ada di nasi akan berkembang lebih lambat jika memakai cara ini.

- Siapkan loyang tau piring dengan permukaan bawah yang datar.

- Kemudian masukkan nasi yang masih panas dan ratakan nasi.

- Biarkan uap panasnya keluar terlebih dahulu selama 2 jam.