3. Apple cider vinegar atau cuka apel
Apple cider vinegar atau cuka apel bisa meredakan keputihan akibat infeksi jamur.
Sayangnya, belum ada cukup penelitian untuk membuktikan efek ini serta apa saja efek sampingnya.
4. Suplemen probiotik
Bakteri penting untuk menjaga keseimbangan di vagina. Probiotik mampu meningkatkan jumlah bakteri baik di dalam vagina.
Anda bisa mengonsumsi probiotik tersebut dengan membelinya di apotek.
5. Minyak kelapa
Sebuah studi yang dipublikasikan di Hindawi menyebutkan bahwa minyak kelapa mampu membunuh jamur Candida albicans. Sehingga berpotensi untuk menyembuhkan keputihan.
6. Makanan probiotik
Makanan yang kaya akan probiotik tidak hanya bisa menyehatkan bakteri di saluran pencernaan, namun juga di vagina.
Contoh makanan kaya probiotik yang bisa Anda konsumsi antara lain yogurt, kimchi, kombucha, dan miso.