Malu Kalau Baru Tahu, Cuci Piring Berminyak Gak Cukup Cuma Pakai Air Sumur! Bisa Langsung Bersih Sekali Gosok Cuma dengan Air ini

By Ulfa, Selasa, 13 September 2022 | 18:50 WIB
Jangan salah lagi, cuci piring berminyak ternyata harus pakai air ini (thespruce.com)

SajianSedap.com - Mencuci piring di rumah jangan ditunda-tunda, ya!

Apalagi kalau banyak anggota dalam satu keluarga, pasti piring akan menumpuk.

Bukan hanya bau, kuman dan bakteri juga akan menyebar dari piring dan alat makan kotor tersebut.

Apalagi, ada beberapa noda di piring bekas makan yang sulit dihilangkan kalau kelamaan, nih.

Salah satunya adalah mencuci piring berminyak.

Diketahui minyak memang jadi salah satu noda yang sulit dihilangkan pada piring makan, salah satunya piring yang berbahan plastik.

Bahkan meskipun sudah mencuci menggunakan sabun, noda minyak kadang tetap tidak bisa hilang, nih.

Akibatnya, piring masih kotor, licin, bahkan berbau makanan yang sebelumnya kita makan menggunakan piring itu.

Noda minyak yang masih tertinggal di piring ini juga bisa menyebabkan adanya pertumbuhan bakteri, loh.

Wah, hal ini tentu nantinya bisa menyebabkan masalah pencernaan kalau piring digunakan untuk makan.

Gak mau hal buruk itu terjadi, kan?

Baca Juga: Berkali-kali Ngucek Gagal Kinclong, Serbet Berminyak Bisa Bersih Lagi Cuma Pakai Trik Gampang Ini, Hemat Tenaga dan Ongkos

Kalau tidak mencuci dengan benar, noda berminyak di piring memang akan sulit dihilangkan.

Makanya, coba deh cara mencuci piring Anda sekarang, apakah sudah benar?

Cara mencuci piring yang salah, akan membuat noda minyak pada piring tidak bersih seluruhnya.

Lalu, bagaimana cara mencuci piring yang tepat agar bebas dari noda minyak, ya?

Simak langkahnya berikut ini, yuk!

Cara Mencuci Piring Berminyak yang Benar

1. Pakai Air Hangat

Cuci panci berminyak dengan air panas tidak dianjurkan

Setelah selesai makan, hal yang akan dilakukan adalah mencuci peralatan makan, termasuk piring.

Biasanya, piring akan langsung dicuci menggunakan air yang mengalir dari keran cuci piring.

Namun ternyata cara ini tidak tepat, karena sebaiknya kita mencuci piring berminyak dengan air hangat atau air panas.

Baca Juga: Bersih TANPA Pembersih, Lantai Dapur Berminyak Langsung Kesat Cuma Modal Cuka dan Sabun Cuci Piring, Gak Perlu Ngepel Berkali-kali

Sebab, air dari keran cuci piring bersuhu dingin, yang akan menyebabkan minyak dan lemak jadi sulit terangkat.

Sedangkan kalau kita memakai air hangat atau air panas untuk membersihkan piring yang berminyak, maka minyak dan lemak akan lebih mudah terangkat.

O iya, pastikan air hangat yang digunakan itu mengalir, ya, sehingga airnya langsung mengalir ke saluran pembuangan.

2. Pakai Campuran Garam dan Jeruk Nipis

Cara kedua untuk menghilangkan noda minyak pada piring adalah mengoleskan campuran garam dan jeruk nipis pada piring berminyak sebelum dicuci dengan sabun.

Beri garam pada potongan jeruk nipis, kemudian peras campuran tadi ke atas piring dan lumuri seluruh bagian piring dengan campuran ini.

Campuran garam dan jeruk nipis ini ampuh untuk menghilangkan minyak dan lemak yang ada di piring.

Selain itu, garam dan jeruk nipis juga bisa menghilangkan bau dari minyak yang menempel pada piring.

3. Pakai Sabun Cuci Piring

Langkah terakhir yang bisa digunakan untuk mencuci piring agar piring bebas dari minyak adalah dengan menggunakan sabun cuci piring.

Penggunaan sabun cuci piring setelah dua langkah sebelumnya akan membantu untuk membersihkan sisa-sisa minyak yang masih tertinggal di piring.

Baca Juga: Bukan Pakai Sabun Cuci Piring! Ternyata Cobek Harus Dicuci dengan 1 Bahan Ini Biar Awet Sampai Bertahun-Tahun, Coba Deh!

Selain itu, sabun cuci piring juga akan membuat piring jadi tidak licin dan tidak berbau.

Pastikan untuk membilas piring sampai bersih dan tidak ada lagi sisa sabunnya, ya.

Mengapa Sabun Bisa Membersihkan Minyak?

Untuk menghilangkan noda minyak pada berbagai permukaan benda, kita harus mencucinya menggunakan sabun.

Setelah dicuci menggunakan sabun, maka noda-noda minyak tadi akan hilang dan membuat permukaan jadi bersih.

mencuci piring (ilustrasi)

Namun mengapa sabun bisa menghilangkan noda minyak pada berbagai permukaan, ya?

Sabun memiliki daya atau kemampuan untuk menarik dan mengikat minyak di permukaan.

Hal ini disebabkan karena sabun memiliki dua molekul bernama gugus hidrofilik yang menyukai air dan gugus hidrofobik yang menyukai minyak.

Kedua molekul ini nantinya akan menarik dan mengikat minyak saat sabun mengenai minyak dan menurunkan tegangan pada permukaan lapisan minyak.

Akibatnya, kedua zat ini terlihat seperti menyatu dan nantinya minyak akan dengan mudah terbawa oleh air bersamaan dengan sabun.

Inilah yang kemudian membuat minyak pada permukaan jadi hilang dan bersih setelah dicuci dengan sabun.

Artikel ini telah tayang di bobo.grid.id dengan judul Bukan Langsung Dicuci Pakai Sabun, Pakai 3 Langkah Ini agar Piring Bebas Minyak 

Baca Juga: Gak Usah Gelap-Gelapan Gegara Laron! Modal Sabun Cuci Piring Ternyata Bisa Bikin Laron Kabur Selamanya, Begini Loh Caranya