Khasiat Air Rebusan Taoge untuk Menurunkan Berat Badan, Cukup Diracik Seperti Ini Saja Lho

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 28 September 2022 | 12:50 WIB
Inilah khasiat air rebusan taoge yang bisa Anda manfaatkan setiap harinya (Picasa)

Khasiat Air Rebusan Taoge Lainnya

1. Menambah kesuburan pria dan wanita

Bukan cuma untuk wanita saja, pria pun bisa merasakan manfaat air rebusan taoge.

Salah satu manfaatnya yaitu yaitu menambah kesuburan pada pria dan wanita.

Hal ini cocok untuk pasangan yang sedang menjalankan program punya anak.

Pasalnya, air rebusan tauge memiliki kandungan asam folat, vitamin E, dan protein yang bagus untuk kesehatan reproduksi kita.

2. Mencegah anemia

Karena taoge mengandung zat besi, tak salah bila air rebusan tauge bisa mencegah anemia.

Ini karena kandungan zat besinya tertinggal di air rebusannya.

3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Selanjutnya, minum air rebusan tauge juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang membuat Anda terhindar dari berbagai jenis penyakit.

Ini karena taoge memiliki kandungan vitamin C dan vitamin A yang baik untuk kesehatan.

Baca Juga: BERITA POPULER : Khasiat Air Rebusan Jahe, Serai, dan Kunyit Sampai Cara Diet Laudya Chintya Bella

4. Melancarkan peredaran darah

Rutin minum air rebusan tauge bisa menjaga kesehatan sel darah merah agar tetap normal dan seimbang.

Hasilnya, peredaran darah akan menjadi lebih baik dan tubuh akan sehat.

5. Meningkatkan kesehatan jantung

Rutin minum air rebusan tauge bisa menurunkan kolesterol jahat lho.

Tidak hanya itu, air rebusan taoge akan meningkatkan kolesterol baik yang bagus untuk kesehatan jantung.

Hasilnya jantung akan lebih sehat dan terbebas dari berbagai penyakit.

6. Melancarkan pencernaan

Taoge juga dikenal banyak mengandung serat yang baik untuk pencernaan kita.

Itulah sebabnya jika Anda edang mengalami masalah pencernaan minum saja air rebusan taoge.

Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Minum Air Rebusan Tauge Membuat Berat Badan Jadi Ideal Sampai Menyembuhkan Berbagai Penyakit Mematikan, Jaminan Panjang Umur dan Tubuh Sehat

Baca Juga: BERITA POPULER : Cara Bikin Daging Empuk Cukup dengan Segenggam Beras Sampai Khasiat Air Rebusan Akar Pepaya