Ngeri Banget Kalau Ginjal Rusak, Padahal Hipertensi Gak akan Kambuh Lagi Kalau Rajin Makan 1 Sayuran Rebus Ini, Khasiatnya Juara!

By Gusthia Sasky T, Jumat, 30 September 2022 | 07:40 WIB
Dengan makan sayuran rebus ini bisa mengatasi hipertensi yang sering kambuh. (Freepik)

Cara Alami Atasi Hipertensi

Ada baiknya untuk mulai beralih ke bahan alami untuk mengatasi hipertensi.

Cara ini pun sangat mudah hanya bermodalkan sayuran berwarna oranye yang biasa dijumpai di pasar, yaitu wortel.

Dengan rutin makan wortel rebus, tekanan darah bisa terkontrol dan jarang kambuh.

Penderita tekanan darah tinggi atau hipertensi kebanyakan memilih obat-obatan untuk menurunkan tekanan darahnya.

Makan wortel rebus bisa atasi hipertensi

Padahal wortel bisa diandalkan untuk menurunkan hipertensi yang melonjak secara alami.

Dilansir Food NDTV, wortel mengandung potasium dan betakaroten yang keduanya terbukti efektif untuk mengurangi tekanan darah tinggi.

Jika rutin dikonsumsi dengan cara direbus, wortel dapat membantu mengontrol fungsi jantung dan ginjal dengan baik sehingga tekanan darah bisa kembali normal.

Selain langsung mengonsumsi satu batang wortel setiap hari, Anda juga bisa menjadikannya jus.

Perlu diperhatikan agar jus wortel tidak ditambahkan pemanis seperti gula atau susu.

Selain wortel, beberapa jenis buah seperti pisang, alpukat, semangka sama memiliki efek penurunan tekanan darah.