Serem Kalau Baru Tahu, Mending Cepat Buang Talenan Kalau Sudah Muncul Tanda-tanda ini, Jangan Nekat Jika Mau Selamat!

By Ulfa, Selasa, 11 Oktober 2022 | 08:25 WIB
Kalau lihat tanda-tanda ini pada talenan, mending segera buang kalau mau 1 keluarga selamat (Dreamstime)

Tanda-Tanda Talenan di Rumah Harus Diganti

1. Memiliki Banyak Noda Gores

Sudahkah Anda lihat talenan Anda?

Apakah ada noda bekas goresan di sana?

Talenan yang sering digunakan pastinya mempunyai banyak noda gores yang semakin bertambah setiap harinya.

Terlalu banyak noda gores atau noda goresnya terlalu dalam, bisa jadi tempat bakteri bersembunyi, loh!

Moms, begini cara membersihkan talenan plastik yang kotor agar kembali bersih seperti baru.

Meskipun sudah kita cuci dengan sabun, bakteri ini tidak mudah dihilangkan dari sela-sela goresan yang dalam.

Jadi, daripada terkena kontaminasi bakteri, teman-teman perlu mengganti talenan dengan yang baru.

Sedangkan untuk talenan kayu, kita bisa mengampelas permukaannya hingga menjadi rata dan halus kembali.

Talenan kayu pun nyaman lagi digunakan untuk memotong bahan makanan.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Baru Terus, Talenan yang Berjamur Bisa Kok Jadi Bersih Kinclong Pakai Garam, Caranya Gampang Banget