Cara Mengetahui Alpukat Matang
Tand aaplukat matang memang tidak bisa dilihat dengan mudah.
Alpukat yang mentah tentu akan terasa sepat.
Jangan sampai Anda memilih buah alpukat yang sepat ini.
Nah salah satu cara memilih alpukat yang bagus dan matang adalah dengan menekan bagian dekat batang alpukat.
Salah satu cara memilih alpukat yang bagus dan umum diketahui adalah menekan buahnya.
Cara ini juga banyak dilakukan pada buah lain.
Namun, menurut Eat This Not That, hindari menekan bagian sampingnya karena bisa menyebabkan memar pada daging buah alpukat yang nantinya akan kita makan.
Jadi, tekan perlahan di bagian atas alpukat yang dekat dengan batangnya.
Jangan tekan keras-keras, cukup tekan dengan kekuatan yang kurang lebih sama seperti kita menekan mouse komputer.
Jika bentuknya masih bisa dipertahankan, maka alpukat siap disantap.