SajianSedap.com - Resep Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok, camilan renyah dengan rasa super nikmat yang bakal bikin mulut jadi susah berhenti goyang.
Makanya, Resep Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok ini tak boleh kita buat dalam jumlah sedikit ketika disajikan sebagai camilan di sore hari.
Keluarga pun pasti senang banget ketika kita hadirkan Resep Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok yang enak ini sebagai camilannya.
Baca Juga: Resep Tahu Bakso Isi Telur, Camilan Ala Pedagang Kaki Lima Dengan Isian yang Tak Biasa
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:2 bungkus jamur enoki, buang akarnya, suwir-suwir3 siung bawang putih, haluskan1/2 sendok teh kecap ikan1/2 sendok teh kecap asin3/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk225 gram tepung terigu protein sedang40 gram tepung beras1 1/2 sendok makan tepung sagu3 tangkai kucai, iris halus3/4 sendok teh baking powder200 ml air es untuk pencelup300 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Saus Bangkok:5 buah cabai merah besar, rebus1 siung bawang putih, rebus1 sendok makan saus tomat1/2 sendok teh garam1 1/4 sendok teh gula pasir250 ml air1 sendok teh tepung sagu dilarutkan dalam 1 sendok makan air, untuk mengentalkan1/8 sendok teh cuka
Cara Membuat Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok:
1. Lumuri jamur bersama bawang putih, kecap ikan, kecap asin, garam, dan merica bubuk. Diamkan 20 menit.
2. Campur tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, baking powder, dan kucai. Aduk rata. Lumuri jamur dengan tepung. Celupkan ke dalam air es. Lumuri lagi dengan tepung. Goreng sampai matang dan kering.
3. Saus, blender kasar cabai dan bawang putih. Masak bersama saus tomat, garam, gula, dan air. Aduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan sagu. Aduk hingga meletup-letup. Tambahkan cuka. Aduk rata.