Tidak Akan Lagi Ditanya'Kapan Punya Anak' Kalau Rajin 5 Makanan ini, Impian Punya Momongan Segera Terlaksana

By Raka, Sabtu, 15 Oktober 2022 | 19:10 WIB
Tidak takut lagi ditanya kapan punya anak, ini makanan yang bisa sebabkan kesuburan pada pria dan wanita (freepik)

3. Mengurangi konsumsi kafein 

Meski hubungan antara kafein dan kesuburan masih perlu diteliti lebih lanjut, namun pada penelitian di tahun 1997 menyebutkan bahwa wanita yang mengonsumsi lebih dari 500 mg kafein setiap hari membutuhkan waktu 9 1/2 bulan lebih lama untuk hamil.

Sementara itu, penelitian lainnya tidak menemukan hubungan kuat antara asupan kafein dan potensi kehamilan pada wanita.

Meski demikian, membatasi asupan kafein dapat menjadi salah satu cara untuk meningkatkan peluang kehamilan.

4. Biji bunga matahari atau kuaci

Kuaci

Mengonsumsi biji bunga matahari merupakan cara mudah untuk meningkatkan kesuburan sperma pada pria.

Terutama pada kuaci yang dipanggang dan minim garam, camilan yang satu ini kaya akan vitamin E dan nutrisi penting untuk meningkatkan jumlah dan kualitas sperma.

Selain itu, kuaci juga mengandung seng, asam folat dan selenium yang dapat menunjang kesuburan.

5. Buah beri

Aneka macam buah beri kaya akan vitamin C dan asam folat.

Baca Juga: Jangan Ngambek Kalau Dikasih Tahu Mertua, Wanita yang Doyan Minum Kopi Ternyata Rentan Susah Hamil, Gak Nyangka

Nutrisi tersebut sangat bagus untuk pertumbuhan janin yang sehat setelah masa pembuahan.

Sementara itu, buah beri seperti raspberry, blueberry dan stroberi mengandung antioksidan alami, dan fitonutrien antiinflamasi.

Dua komponen tersebut dapat meningkatkan kesuburan pada wanita dan juga pria.

Baca Juga: Jangan Lagi Makan Lauk Di Meja Makan ini Kalau Tidak Mau Sulit Hamil dan Mandul, No. 2 Favorit Wanita Zaman Sekarang

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Peluang Hamil Lebih Tinggi, Ini 10 Makanan Peningkat Kesuburan"