Malu Sama Mertua Kalau Gak Tahu, Cara Goreng Cabai Agar Gak Meletus Cuma Terapkan 1 Trik Ini, Coba Contek deh

By Amelia Pertamasari, Senin, 17 Oktober 2022 | 07:00 WIB
Tips menggoreng cabai agar tidak meletus. (Kompas)

SajianSedap.com - Cabai merupakan bumbu dapur yang digunakan dalam banyak olahan masakan.

Cabai berperan menambah rasa dalam olahan makanan pedas.

Selain itu, untuk memberikan warna merah yang menarik pada beberapa makanan.

Paling umum, cabai digunakan sebagai bahan utama sambal.

Untuk membuat sambal ataupun bumbu, cabai terlebih dahulu digoreng.

Cara menggoreng cabai sebetulnya mudah. 

Namun jika dipanaskan cabai bisa meletus karena suhu udara di dalamnya akan menekan kulitnya.

Di samping itu, air bekas cucian yang tidak dikeringkan pun dapat membuat cabai meletus.

Tak perlu khawatir, hal tersebut bisa diatasi dengan cara sederhana.

Hanya dengan melakukan beberapa langkah sederhana seperti berikut ini, menggoreng cabai menjadi aman.

Lihat berikut ini bagaimana cara menggoreng cabai agar tidak meletus.

Baca Juga: Dibongkar Ibu Warteg Cara Goreng Terong Biar Gak Nyerap Minyak, Rahasianya Cuma Ditaburkan 1 Bahan Ini Saja