SajianSedap.com - Sumber protein memang banyak ragamnya.
Tapi ada salah satu yang jadi favorit.
Ya, jawabannya adalah ikan.
Ikan diketahui banyak sekali jenisnya, harganya pun ada yang murah hingga mahal.
Nah, ikan jadi salah satu bahan makanan yang gampang diolahnya.
Gak hanya itu, ikan juga bisa diolah jadi beragam menu loh.
Misalnya digoreng atau bahkan disteam.
Nah, dari banyaknya jenis ikan Anda pasti gak asing lagi dengan ikan kembung ya.
Bagi Anda yang doyan makan ikan kembung bisa gembira nih.
Sebab terungkap jika makan ikan kembung bisa datangkan khasiat menakjubkan ini untuk tubuh loh.
Penasarankan? Langsung simak artikel ini ya!
Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place
Manfaat Makan Ikan Kembung
Sebelumnya diketahui ada beberapa ikan yang mengandung omega-3.
Seperti ikan tuna, ikan sarden, ikan makarel, haring, dan trout.
Bahkan ada satu jenis ikan yang mudah ditemukan di Indonesia dan sama-sama mengandung omega-3 yang tinggi seperti ikan-ikan itu.
Itu adalah ikan kembung.
Ya, ikan kembung sebenarnya istimewa.
Sebab, ikan ini bersaudara dengan ikan tenggiri, ikan tuna, dan ikan makarel.
Keempatnya ikan itu termasuk keluarga ikan Scombride.
Ikan kembung banyak ditemukan di Indonesia. Ada 3 jenis yang paling terkenal.
Yaitu ikan kembung perempuan (Rastrelliger brachysomaatau), ikan kembung biasa (Rastrelliger faughni), dan ikan kembung lelaki (Rastrelliger kanagurtaatau).
Ahli Gizi dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Diah M. Utari mengatakan, ikan kembung mengandung 2,6 gram omega-3.
Baca Juga: Resep Ikan Sambal Mangga, Menu Makan Malam Kilat yang Rasanya Begitu Nampol Di Lidah!
Angka itu bahkan lebih banyak jika dibandingkan ikan salmon, yang hanya mengandung 1,4 gram omega-3.
Tambah, dari segi lemak tak jenuh omega-9 dan omega-3, kandungan ikan kembung juga lebih baik.
Apa manfaat omega-9 dan omega-3 untuk tubuh kita?
Ternyata asam lemak omega-3 dan omega-9 merupakan lemak baik yang bermanfaat bagi kesehatan jantung.
Serta bisa menurunkan risiko berbagai penyakit jantung dan peredaran darah (penyakit kardiovaskular).
Lanjut Diah, ikan kembung juga mengandung vitamin A dan vitamin D.
Vitamin A membantu menjaga kesehatan gigi, kerangka dan jaringan lunak, selaput lendir, dan kulit. Serta menjaga kesehatan mata.
Sedangkan vitamin D membantu proses penyerapan kalsium di tubuh, sehingga tulang kita tetap kuat.
Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, Mudah Ditemukan di Semua Pasar di Indonesia dengan Harga Murah Meriah, Ternyata Ikan Ini Seribu Kali Lebih Sehat dari Ikan Salmon, Bahkan Bisa Jadi Obat Juga Loh