Dibongkar Mantan Pedagang Warmindo, Rahasia Mi Instan Buatan Pedagang Lebih Enak Cuma Ditambah 1 Tepung ini ke Air Rebusan Mi, Cobain Sekarang!

By Ulfa, Sabtu, 22 Oktober 2022 | 09:40 WIB
Cara masak mi instan seenak di Warmindo (ohmyfoodrecipes.com)

SajianSedap.com - Siapa sih yang bisa tak tergoda dengan kelezatan mi instan?

Mi instan memang menjadi makanan instan kesukaan banyak orang.

Selain harganya yang murah, kita pun dapat membeli mi instan ini di mana saja.

Apalagi, kita pasti tidak akan bosan dengan mi instan karena banyak varian rasa yang unik saat ini.

Mi instan pun selalu menjadi penyelamat dikala rasa lapar datang di malam hari.

Tinggal rebus air, masukkan mi instan lalu tunggu sampai matang sekitar 3-4 menit.

Namun, saat memasak mi instan sendiri di rumah, kenapa tak seenak buatan warmindo (warung makan indomie) ya?

Ya, yang jadi orang betah dan suka kembali lagi karena mi instan buatan mereka selalu lebih enak dibanding kita membuat sendiri.

Ternyata, ada rahasia membuat mie instan enak dan dibongkar mantan pedangangnya sendiri, loh!

Hal ini seperti cuitan viral di twitter oleh akun @lintingdhewek, yang membagikan resep rahasia cara membuat mi instan seenak pedagang warmindo.

Salah satu triknya ternyata cuma dicampurkan 1 tepung ini.

Baca Juga: Coba Masukkan Bumbu Mi Instan ke Dalam Freezer Sebelum Dipakai, Seisi Rumah Pasti Langsung Duduk Manis di Meja Makan, Ada Apa?

Apa itu?

Penasaran, kan? Yuk simak berikut ini.

Rahasia Mi Instan Buatan Warmindo Lebih Enak

Bocornya tips membuat masak mi instan seenak warmindo ternyata bermula dari cuitan akun twitter bernama @aan__.

Ia sangat penasaran kenapa mi instan yang dibuat warmindo lebih enak.

"Ïndomie yg dimasak Aa warmindo kenapa lebih enak rahasianya apa (emoji menangis)," kata akun Aan, seperti dikutip SajianSedap, Sabtu (22/10/2022).

Hal itu ternyata ditanggapi oleh banyak netizen di twitter.

Sampai ada salah satu akun bernama Danang (@lingtingdhewek) yang berkomentar dan menyebutkan rahasianya.

"Air rebusan dikasih tepung beras dikit. Jadinya, minyak di mie tidak bisa lepas langsung ke air panas. Mie tidak bisa menyerap banyak air.

Mie jadi kenyal dan tidak lembek. Pengalamanku dulu jadi pedagang," ujarnya.

Komentarnya tersebut sontak menarik perhatian banyak warganet.

Baca Juga: Rizky Billar Disebut Cuma Makan Mi Instan Karena Depresi, Bukan Sembuh, Penyakit ini yang Bakal Menyerang Suami Lesty Kejora

Hingga artikel ini dibuat, komentarnya tersebut sudah disukai lebih dari 43,6 ribu likes, dan 11,3 ribu retweet.

Ya, siapa yang menyangka kalau rahasia membuat mie instan enak itu cuma ditambahkan tepung beras sedikit ke air rebusannya.

Lantas, seberapa banyak tepung beras yang digunakan agar mi instan enak?

"Tepung berasnya seberapa banyak kalo masaknya cuma 1 bungkus? Terus masukinnya berarti sebelum mendidih ya?" ujar akun @viviedth.

Pertanyaan tersebut pun langsung dijawab oleh Danang.

"Bahkan sebelum dipanasi. Cukup diambil pakai satu jari," jawabnya yakin.

Tak hanya itu, ada juga netizen lain yang bertanya kenapa beberapa warung kopi (warkop) kalau menyajikan mi selalu belum diaduk dengan bumbunya.

Ia pun menyebutkan bahwa hal itu agar pembeli bisa meracik sendiri bumbunya.

"Yang terbiasa pakai merk indo*** jika ganti merk mie se***, pasti rasa keasinan jika bumbunya dituang semua. Begitu pula sebaliknya.

Begitu pula yang terbiasa mie kuah pindah ke mie goreng, pasti keasinan. Jalan keluarnya racik sendiri bumbunya," ujar Danang tersebut.

Nah,itulah dia rahasia mi instan buatan pedagang warmindo lebih enak.

Selamat mencoba di rumah!

Baca Juga: Heran Lihat Istri Keramas dengan Air Sisa Rebus Mi Instan, Setelah Selesai Malah Shock Lihat Rambutnya Seperti Dari Salon, Kok Bisa?