Serangan Jantung Jadi Penyebab Suami dan Ayah Angelina Sondakh Meninggal Dunia, Ini Letak Nyeri di Tubuh Jadi Pertanda Gangguan Jantung yang Patut Diwaspadai

By Amelia Pertamasari, Selasa, 1 November 2022 | 10:50 WIB
Ini letak nyeri di tubuh jadi sinyal serangan jantung yang patut untuk diwaspadai. (Kompas)

SajianSedap.com - Banyak orang tak tahu bahwa letak nyeri di tubuh jadi pertanda gangguan jantung yang terkait dengan serangan jantung.

Dengan mengetahui letak nyeri di tubuh jadi pertanda gangguan jantung, maka dapat menangani serangan jantung yang mematikan.

Jadi lihat berikut ini letak nyeri di tubuh jadi pertanda gangguan jantung yang dapat mengakibatkan serangan jantung.

Letak Nyeri di Tubuh Jadi Pertanda Gangguan Jantung

Serangan jantung sendiri merupakan gangguan jantung yang menjadi salah satu penyakit yang banyak mengakibatkan kematian.

Baru ini, pada Minggu (30/10/2022), sekitar pukul 17.00 WIB, Lucky Sondakh yang merupakan ayah Angelina Sondakh meninggal dunia akibat serangan jantung.

Kondisi yang merenggut ayah Angelina Sondakh ini juga menjadi penyebab meninggalnya mendiang suaminya, Adjie Massaid pada 2011 silam.

Serangan jantung terjadi akibat aliran darah yang membawa oksigen dari paru-paru ke jantung mengalami sumbatan.

Ini menyebabkan otot jantung kekurangan oksigen dan tidak bisa melaksanakan fungsinya.

Serangan jantung disebut silent killer, karena kita tak bisa memperkirakan kapan serangan ini akan datang.

Namun ada tanda-tanda awal yang dikeluarkan oleh beberapa bagian tubuh kita yang menjadi sinyal datangnya serangan jantung.

Simak berikut ini 6 bagian tubuh yang mengeluarkan sinyal serangan jantung:

Baca Juga: Belajar Dari Meninggalnya Ayah Angelina Sondakh, Begini Tanda Gejala Awal Penyakit Jantung, Wajib Tahu Biar Gak Berakhir Fatal

1. Dada

Kondisi serangan jantung.

Melansir dari Times of India, serangan jantung biasanya menyebabkan rasa nyeri dan tak nyaman di dalam dada.

Menurut American Heart Association, pasien serangan jantung sering mengaku mengalami tekanan tak nyaman di dalam dada, rasa seperti diremas-remas, dada terasa penuh dan berat, dan rasa nyeri di tengah-tengah dada.

Ketika Anda mengalami rasa nyeri seperti ini yang berlangsung selama bermenit-menit, maka segeralah berlari ke rumah sakit.

2. Punggung

Serangan jantung ada yang memunculkan tanda-tanda awal di bagian belakang dada alias punggung. Nyeri punggung karena serangan jantung ini lebih banyak dialami oleh wanita.

Masih menurut American Heart Association, nyeri pada punggung wanita karena serangan jantung ini terjadi sebelum dan sesudah serangan terjadi.

3. Rahang

Nyeri yang konsisten di rahang bawang bukan hanya bisa terjadi karena sakit gigi dan gangguan di rongga mulut saja, namun bisa pula terjadi karena serangan jantung.

Pada wanita, nyeri rahang di sebelah kiri biasanya merupakan tanda spesifik dari serangan jantung.

Ketika nyeri radang disertai dengan nyeri dada, berkeringat, pusing, dan napas pendek, maka segeralah memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan terdekat.

4. Tengkuk

Serangan jantung terjadi karena adanya penyumbatan arteri sehingga aliran darah menuju jantung tak bisa berjalan lancar.

Sinyal awal memang berasal dari dada, namun nyeri yang ada bisa menyebar menuju area lain seperti tengkuk atau leher belakang.

Baca Juga: Belajar dari Ratusan Nyawa Melayang di Pesta Halloween Itaewon, Begini Pertolongan Pertama Serangan Jantung pada Diri Sendiri

5. Pundak

Nyeri dari dada bisa menyebar ke leher, ke rahang juga ke pundak. Rasa nyeri ini terasa sangat konstan, dan terasa alur penyebarannya dengan runut.

Jadi ketika Anda merasakan nyeri konstan di area pundak dan lengan, yang terasa menyebar dari area dada, bisa dipastikan itu adalah sinyal serangan jantung.

6. Lengan kiri

Karena aliran darah menuju jantung tersumbat, rasa nyeri juga bisa dirasakan oleh lengan kiri Anda.

Rasa nyeri yang datang tiba-tiba di sekitar lengan kiri biasanya adalah sinyal dari datangnya serangan jantung.

Keluhan Nyeri Dada yang Harus Diwaspadai sebagai Gejala Serangan Jantung

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah merilis lokasi keluhan nyeri dada yang harus diwaspadai karena dapat berkaitan dengan serangan jantung, berikut daftarnya:

- Di belakang tulang dada

- Di belakang tulang dada menjalar ke leher

- Dari dada ke bahu dan lengan

- Dari dada menjalar ke rahang

- Dari dada kiri bawah ke ulu hati (sering ditafsirkan sakit maag)

- Di daerah punggung di antara kedua belikat

Baca Juga: Tragedi Itaewon Sebabkan 50 Orang Lebih Henti Jantung, Ternyata Ini Perbedaannya dengan Serangan Jantung yang Perlu Anda Ketahui

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Bagian Tubuh yang Mengeluarkan Sinyal Serangan Jantung