SajianSedap.com - Masyarakat Indonesia pastinya sudah banyak yang kenal dengan buah kersen.
Pohon ini tentunya dapat dengan mudah kita temukan di beberapa deaerah.
Buah dari pohon kersen ini kecil dan bulat mirip buah cherry.
Buah kersen ini disebutkan memiliki rasa manis dan enak.
Tapi ternyata yang bermanfaat tak hanya buahnya saja, loh!
Karena ternyata ada manfaat daun kersen yang baik untuk sembuhkan berbagai penyakit.
Kita bisa dapatkan manfaat buah kersen ini dengan minum air rebusannya.
Minum air rebusan daun kersen atau teh daun kersen disebut-sebut dapat turunkan gula darah, loh!
Minuman teh daun kersen ini pastinya cocok untuk para pengidap diabetes.
Lantas benarkah manfaat minum air rebusan kersen ini bisa turunkan gula darah? Yuk simak berikut ini.
Air Rebusan Daun Kersen untuk Diabetes