Padahal Sering Dijadikan Masker Wajah, Tomat Justru Bisa Datangkan Petaka pada Kulit Kalau Dikonsumsi dengan Cara Ini

By Hani Arifah, Selasa, 8 November 2022 | 15:30 WIB
Tomat bisa datangkan petaka untuk kulit kalau dikonsumsi dengan cara ini. ()

Tomat Bisa Bikin Kulit Kemerahan

Tomat bisa bikin kulit kemerahan kalau dikonsumsi dengan cara ini.

Selain banyak manfaatnya, tomat ternyata juga bisa datangkan petaka.

Selama ini banyak orang yang berlomba-lomba mengonsumsi tomat demi mendapatkan kulit yang sehat dan cerah.

Sebab, kandungan yang ada di dalam tomat memang sangat baik untuk kulit.

Di antaranya adalah vitamin C dan antioksidan yang tinggi.

Sebagaimana diketahui, dua kandungan tersebut sangat ampuh untuk mencerahkan dan mengenyalkan kulit wajah.

Namun, di sisi lain tomat juga bisa datangkan petaka untuk kulit.

Melansir dari Kompas.com, tomat bisa bikin kulit mengalami kemerahan.

Kemerahan ini disebabkan oleh kandungan likopen tinggi yang bisa memengaruhi pigmen kulit.

Hal tersebut bisa terjadi kalau Anda mengonsumsi tomat dengan jumlah yang banyak dan teratur.

Meski bukan masalah yang serius, tapi Anda tidak mau kan kulit Anda jadi kemerahan?