Gak Perlu Beli Online! Atasi Ketiak Basah dan Bau Cuma Pakai Bahan Dapur ini, Murah dan Gampang Dibuat di Rumah

By Ulfa, Senin, 7 November 2022 | 14:45 WIB
Ini dia bahan-bahan alami untuk atasi ketiak basah dan bau dengan mudah (spukkato (Getty Images/iStockphoto))

Selain ketiak, kelenjar ekrin juga terdapat di telapak tangan dan kaki, dahi, dan menghasilkan keringat encer dan tidak berbau.

Sementara itu, apokrin terdapat di ketiak dan selangkangan, yang mengandung banyak folikel rambut.

Namun, kenapa daerah ketiak dapat mengeluarkan bau yang tidak sedap?

Alasannya karena keringat kelenjar apokrin akan menghasilkan bau saat bersentuhan dengan bakteri pada kulit.

Maka dari itu, kita wajib tahu beberapa cara mengatasi ketiak basah dan bau, cuma dengan bahan-bahan alami seperti dilansir dari thompsontee berikut ini.

Cara Mengatasi Ketiak Basah dan Bau

1. Garam

Cuma modal garam ternyata bisa hilangkan bau ketiak

Garam dapat menyerap keringat, menyumbat pori-pori, dan menjaga kulit tetap kering.

Anda memiliki beberapa pilihan saat menggunakan garam sebagai obat rumahan untuk mengatasi ketiak basah berlebih.

- Pertama, coba gosokkan kristal garam laut pada area yang berkeringat.

Baca Juga: Tampil Pede Seharian, Ketiak Gelap Auto Cerah Lagi dengan Minyak Alami Ini, Sekali Coba Cespleng Hasilnya