Anti Rabun Di Usia 80an, Gak Nyangka Rahasia Sehat Mata Kakek Cuma Pare, Wah Kok Bisa?

By Gusthia Sasky T, Minggu, 13 November 2022 | 07:45 WIB
Mata bisa tetap sehat di hari tua dengan modal pare. (adobe stock.)

SajianSedap.com - Pare tentu gak asing lagi untuk Anda bukan?

Ya, sayuran ini memang mudah banget ditemukannya.

Mulai dari di tukang sayur atau pasar pasti ada yang jual pare.

Harga pare juga cukup murah meriah.

Nah, pare dikenal punya rasa yang pahit.

Karena rasa pahit tersebut, gak heran kenapa banyak orang yang gak doyan makan pare.

Tapi kalau Anda gak suka pare kayaknya bakal menyesal deh.

Sebab ternyata pare banyak manfaatnya loh.

Ya, terungkap jika mata bisa jadi anti rabun hanya dengan modal pare.

Jadi penasarankan info lengkapnya gimana?

Langsung simak artikel ini ya!

Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place

Manfaat Pare untuk Kesehatan

Di balik rasanya yang pahit, ternyata pare banyak manfaatnya loh.

Berikut ini manfaat yang bisa Anda rasakan.

1. Mempertajam penglihatan

Manfaat pare yang pertama adalah mempertajam penghilahan.

Itu karena pare mengandung beta karoten yang sangat berguna mengurangi infeksi mata, juga mempertajam penglihatan.

Jadi kalau mau mata sehat, mulailah konsumsi pare.

Hanya dengan makan pare bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh.

2. Mengurangi jerawat

Pare ternyata punya manfaat yang sangat baik untuk kulit wajah kita.

Ia membantu membersihkan dan mendetoksifikasi darah, termasuk mengurangi jerawat dan membersihkan tubuh dari dalam.

Sayuran ini juga dapat membantu menghilangkan infeksi kulit dan darah seperti bisul, scabies, penyakit jamur, dan semacamnya.

Baca Juga: Kemana Saja Baru Tahu, Gula Darah Tinggi Bisa Turun Tanpa Obat Cuma Modal Sayur Pare, Intip Cara Mengonsumsinya

3. Membantu menurunkan berat badan

Selain kulit wajah, soal penampilan berat badan merupakan salah satu yang biasanya diperhatikan.

Untuk manfaat yang satu ini, pare diketahui kaya antioksidan yang sangat berguna membersihkan racun berlebih dari dalam tubuh yang menyebabkan kenaikkan berat badan.

Mengonsumsi jus pare secara teratur telah terbukti secara efektif membantu penurunan berat badan, untuk memperoleh tubuh yang lebih langsing dan lebih sehat.

4. Meningkatkan sistem imun

Di tengah pandemi seperti saat ini, menjaga imun tetap kuat semakin penting dilakukan.

Pare diketahui dapat meningkatkan sistem imun (kekebalan) tubuh Anda dengan sangat baik.

Anda bisa merebus pare dalam air lalu meminum air rebusan tersebut secara rutin untuk melawan berbagai macam infeksi dan penyakit.

Pare juga sangat kaya Vitamin C, yang merupakan antioksidan sangat kuat yang bisa membantu menghilangkan radikal bebas dari dalam tubuh.

5. Mengobati penyakit pernapasan

Anda bisa mengonsumsi pare dengan cara dijus atau pare mentah untuk mengobati penyakit pernapasan seperti pilek, batuk, dan bahkan asma ringan.

Baca Juga: Ucapkan Selamat Tinggal Pada Semir Rambut, Uban Bisa Lenyap Sampai ke Akar Cuma Modal Pare, Simak Caranya Supaya Sukses

Coba jadikan kebiasaan mengonsumsi jus pare segar setiap pagi sebelum sarapan untuk hasil terbaik mengatasi penyakit ini.

6. Mencegah penyakit jantung

Manfaat pare tak main-main, pare ternyata juga dapat membantu mengurangi jumlah kolesterol dalam tubuh yang sering memblokir dinding arteri dan menyebabkan penyakit jantung.

Oleh karena itu, mengonsumsi pare secara teratur baik untuk hidup bebas penyakit dan berumur panjang.

7. Membantu mengobati diabetes

Pare disebut-sebut sebagai anti diabetes.

Faktanya, tidak hanya mencegah diabates pare juga bermanfaat sebagai obat diabetes melitus alias kencing manis.

Pare mengandung lektin yang memiliki aktivitas seperti insulin.

Lektin mampu menurunkan konsentrasi glukosa darah dengan bekerja pada jaringan periferal yang fungsinya seperti insulin.

Itulah beberapa manfaat pare, termasuk untuk merawat kulit wajah.

Yuk coba mulai rutin konsumsi pare.

Baca Juga: Waduh Telat Tahu! Diam-diam Pare Ampuh 'Mencabut' Uban Sampai ke Akar, Cara Meraciknya Super Praktis

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, Jangan Lama-lama Bersedih, Segeralah Mulai Rutin Konsumsi Pare saat Kulit Bermasalah, Ternyata Ini Manfaat Pare