Wah, Ketemu Juga Cara Bikin Kentang Goreng yang Tetap Renyah Walau Sudah Dingin, Persis Buatan McD

By Raka, Rabu, 16 November 2022 | 16:50 WIB
Tips membuat kentang goreng yang renyah walau sudah dingin (allrecipes)

Coba goreng kentang dengan dua tahap.

Pertama, goreng kentang hanya sampai setengah matang.

Lalu setelah tiris, kita bisa kembali menggorengnya.

Dengan cara ini, kentang goreng tidak akan lembek setelah dingin.

Ada beberapa hal lain yang juga wajib Anda perhatikan untuk membuat kentang goreng ini.

1. Gunakan minyak panas

Untuk menggoreng kentang goreng, pastikan menggunakan minyak panas, ya.

Karena kalau sudah dimasukkan sebelum panas, nantinya kentang akan lebih banyak menyerap minyak.

Itu sudah pasti akan membuat kentang goreng jadi lebih cepat lembek nantinya.

2. Gunakan api sedang

Nah, untuk menjaga suhu api, kita harus menggunakan api yang sedang.

Baca Juga: Padahal Dihindari Gegara Dianggap Bikin Berat Badan Naik, Kentang Diam-Diam Bisa Bikin Anda Terbebas dari Penyakit Berbahaya Ini Kalau Cara Konsumsinya Benar, Bagaimana?