SajianSedap.com - Sase Lovers pasti nggak asing dengan kemiri.
Apalagi bagi Anda yang biasa memasak.
Kemiri merupakan salah satu bumbu masak.
Selama ini kita hanya mengira kalau kemiri hanya dipakai sebagai bumbu masak saja.
Padahal manfaatnya lebih dari itu lho.
Anda pernah mencoba minum air rebusan kemiri?
Awalnya memang terdengar sangat aneh.
Namun khasiatnya ternyata nggak main-main lho.
Penyakit berbahaya ini pun bisa tumbang.
Tubuh bakal terasa sehat setelah rutin meminumnya.
Kira-kira apa ya penyakitnya?
Air Rebusan Kemiri untuk Mengobati Penyakit Jantung
Penyakit jantung memang menjadi penyakit yang selama ini ditakuti.
Bagaimana tidak, penyakit jantung menjadi penyebab kematian nomor 1 di dunia.
Karena itu Anda harus waspada dengan penyakit yang satu ini.
Tapi kalau sudah punya penyakit jantung, tak ada salahnya untuk mencoba bahan alami.
Salah satunya dengan air rebusan kemiri.
Kemiri mengandung potasium yang berguna untuk membuat darah mengalir bebas ke seluruh sistem tubuh.
Sehingga, hal ini berperan penting untuk menurunkan tekanan.
Untuk membuatnya juga sangat mudah.
- Ambil 3-4 kemiri lalu cuci bersih.
- Jangan lupa siapkan air dan didihkan di atas kompor.
- Setelah air mendidih, masukkan kemiri.
- Tunggu hingga warna airnya berubah.
- Lalu, saring pisahkan anatara kemiri dan airnya.
- Diamkan sampai air menjadi hangat dan Anda bisa langsung meminumnya.
Gampang banget, kan?
Selain itu, kemiri juga punya berbagai manfaat lainnya.
Manfaat Kemiri untuk Tubuh
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Kandungan vitamin E dan vitamin C yang membuat air rebusan kemiri bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.
Selain itu, air rebusan kemiri juga memiliki kandungan antioksidan yang berperan penting dalam menangkal radikal bebas.
Sehingga, tubuh terhindar dari berbagai virus dan bakteri.
2. Mengatasi peradangan
Karena kemiri memiliki kandungan anti-inflamasi, minum air rebusan kemiri bisa mengatasi peradangan.
Minyak dalam kemiri berperan penting dalam menenangkan otot dan sendi.
3. Mengatasi infeksi jamur
Punya masalah dengan panu, kadas, kurap?
Coba minum air rebusan kemiri.
Dijamin setelahnya Anda akan terhindar dari masalah kulit.
Nah itu dia manfaat dari kemiri untuk tubuh.
Sekarang jangan hanya dipakai untuk memasak saja ya.
Selamat mencoba.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Pantas Lansia Sebelah Rumah Jarang Sakit-sakitan, Ternyata Rahasianya Cuma Mengolah Kemiri Menjadi Minuman Sehat, Sederet Penyakit Mematikan Dijamin Auto Minggat!