Lagi Heboh Tweet Soal Bahaya Buang Ingus Terlalu Keras, Ternyata Begini Cara yang Benar Buang Ingus saat Pilek

By Idam Rosyda, Sabtu, 19 November 2022 | 16:25 WIB
bahaya buang ingus terlalu keras ()

Anda pasti sering melakukan cara ini untuk mengeluarkan ingus dari hidung.

Dengan menekan salah satu lubang hidung dan menghembuskan napas melalui lubang hidung lain.

Cara tersebut memanglah benar, namun Anda tidak disarankan untuk memberikan tekanan terlalu kuat.

Anda cukup menghembuskan secara perlahan.

Dengan menghembuskan secara perlahan, Anda tidak akan memberikan tekanan yang menyebabkan masalah kesehatan lain muncul.2. Gunakan semprotan garamBila hanya dengan menghembuskan napas di salah satu lubang hidung belum cukup berhasil, teman-teman bisa menggunakan cara ini.Semprotan garam bisa membantu mengeluarkan ingus dengan benar dan aman.Larutan garam ini membantu meningkatkan kelembapan di hidung dan mengencerkan ingus.

Baca Juga: Tanpa Dicicip, Ciri-ciri Durian yang Manis dan Enak, Bisa Lihat 2 Bagian Ini

Untuk mendaptkan semprotan garam ini, Anda bisa membeli di apotek atau membuatnya sendiri di rumah.

Jika ingin membuat di rumah, Anda memerlukan garam bebas idioda dan soda kue.

Caranya cukup campurkan tiga sendok teh garam dan satu sendok teh soda kue dengan air matang yang sudah steril.

Lalu pindahkan larutan ke sebuah neti pot atau alat semprot.

Setelah itu miringkan kepala ke salah satu sisi dan tempatkan moncong neti pot di salah satu lubang hidung.

Tuangkan larutan garam dari satu hidung hingga keluar dari rongga hidung lainnya.

Setelah itu bersihkan hidung dengan tisu.

Cara ini sebaiknya jangan terlalu sering dilakukan, cukup sehari dua sampai tiga kali.

Ingat pengobatan terbaik adalah pencegahan yang dilakukan sejak dini, jadi selalu jaga kesehatan.

Baca Juga: Viral Video Bullying di SMP Plus Baiturrahman Bandung, Jangan Sampai Diam! Ini Dampak Bullying Terhadap Psikologis Anak